Pembelajaran PS-Ekonomi Pokok Bahasan Pasar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair-Share .


Sri Rahayu, 3301402075 (2006) Pembelajaran PS-Ekonomi Pokok Bahasan Pasar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair-Share . Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pembelajaran PS-Ekonomi Pokok Bahasan Pasar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair-Share .]
Preview
PDF (Pembelajaran PS-Ekonomi Pokok Bahasan Pasar dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair-Share .) - Published Version
Download (372kB) | Preview

Abstract

Saat ini masih banyak siswa yang beranggapan bahwa mata pelajaran ekonomi sangat menjemukan dan membosankan. Observasi awal di SMP Negeri 22 Semarang menunjukkan bahwa hasil belajar PS-Ekonomi pada materi pokok kelangkaan masih rendah, hal ini terbukti dari perolehan nilai rata-rata ulangan harian siswa yang mencapai 56,54 dengan ketuntasan belajar klasikal 30%. Oleh karena guru harus mengusahakan agar pembelajaran lebih menarik, dengan cara mengkombinasikan berbagai model dan metode pembelajaran yang tepat untuk menyampaikan suatu pokok materi sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar adalah dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe think-pair-share. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar PS-Ekonomi melalui usaha perbaikan pembelajaran yaitu dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe think-pair-share pada materi pokok pasar. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII B SMP Negeri 22 Semarang Tahun Ajaran 2006/2007. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini adalah soal evaluasi tiap akhir siklus dan lembar observasi. Prosedur kerja dalam penelitian ini merupakan siklus kegiatan yng terdiri dari dua siklus, di mana setiap siklus meliputi perencanaan, pelaksanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar kognitif siswa pada siklus I sebesar 70,5 dengan ketuntasan klasikal sebesar 78%. Sedangkan rata-rata hasil belajar pada siklus II sebesar 76,14 dengan ketuntasan klasikal 88%. Adapun hasil belajar afektif siswa diperoleh ketuntasan klasikal pada siklus I sebesar 54% dan pada siklus II sebesar 85 %. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar PS-Ekonomi pada materi pokok pasar melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe think-pair-share. Saran yang berkaitan dengan hasil penelitian ini yaitu: model pembelajaran kooperatif tipe think-pairshare dapat digunakan sebagai alternatif dalam pembelajaran PS-Ekonomi di sekolah untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Peneliti lain diharapkan dapat melakukan penelitian dengan ruang lingkup yang lebih besar dan dengan menggunakan desain yang berbeda.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think-Pair- Share.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 01 Apr 2011 06:56
Last Modified: 25 Apr 2015 04:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/801

Actions (login required)

View Item View Item