Variasi Soal Evaluasi Aspek Mendengarkan dalam RPP Bahasa Jawa Kelas VII SMP Negeri se-Kecamatan Pati
Ristiya Dwi Anggraeni, 2102407156 (2011) Variasi Soal Evaluasi Aspek Mendengarkan dalam RPP Bahasa Jawa Kelas VII SMP Negeri se-Kecamatan Pati. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (Variasi Soal Evaluasi Aspek Mendengarkan dalam RPP Bahasa Jawa Kelas VII SMP Negeri se-Kecamatan Pati)
- Published Version
Download (730kB) | Preview |
Abstract
Anggraeni, Ristiya Dwi. 2007. Variasi Soal Evaluasi Aspek Mendengarkan dalam RPP Bahasa Jawa Kelas VII SMP Negeri se-Kecamatan Pati. Skripsi, Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing I: Dra. Esti Sudi Utami. BA, M.Pd, Pembimbing II Drs. Agus Yuwono, M.Si. Kata kunci: soal evaluasi, mendengarkan, RPP Evaluasi merupakan alat untuk mengetahui hasil belajar siswa. Dalam pengajaran bahasa, evaluasi harus dimulai dari tingkat kemampuan berbahasa paling awal yaitu mendengarkan. Evaluasi mendengarkan dimaksudkan untuk mengetahui hasil belajar siswa pada pembelajaran mendengarkan. Dari hasil observasi awal, ditemukan soal evaluasi mendengarkan pada tingkatan kognitif sudah cukup bervariasi. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk mengetahui variasi soal evaluasi aspek mendengarkan dalam RPP bahasa Jawa kelas VII di SMP negeri se-kecamatan Pati. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimanakah variasi soal evaluasi aspek mendengarkan dalam RPP bahasa Jawa kelas VII berdasarkan tingkatan kognitif taksonomi Bloom. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan variasi soal evaluasi aspek mendengarkan dalam RPP bahasa Jawa kelas VII berdasarkan tingkatan kognitif taksonomi Bloom. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa butir soal evaluasi aspek mendengarkan yang terdapat di dalam RPP bahasa Jawa kelas VII SMP negeri se-kecamatan Pati. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik penggolongan kemudian dipaparkan dengan teknik informal yang berupa uraian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa soal evaluasi yang digunakan dalam RPP aspek mendengarkan kelas VII SMP negeri se-kecamatan Pati mencakup lima tingkatan dalam taksonomi Bloom, yaitu 48 soal tingkat ingatan (47,05%), 9 soal tingkat pemahaman (8,82%), 22 soal tingkat penerapan atau aplikasi (21,56%), 10 soal tingkat analisis (9,80%), 12 soal tingkat evaluasi (11,76%), dan 1 soal yang tidak mengukur kemampuan mendengarkan (0,98%). Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan diharapkan agar guru lebih teliti dalam menyusun soal evaluasi aspek mendengarkan di dalam RPP. Soal yang disusun hendaknya lebih bervariasi dan mencakup seluruh tingkatan pada ranah kognitif siswa dengan jumlah perbandingan soal yang sesuai dengan tingkatan dalam taksonomi Bloom sehingga dapat mengukur kemampuan mendengarkan siswa mulai dari tingkat paling mudah hingga tingkat yang paling sulit.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | soal evaluasi, mendengarkan, RPP |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1) |
Depositing User: | Users 3313 not found. |
Date Deposited: | 14 Nov 2011 00:38 |
Last Modified: | 25 Apr 2015 06:52 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/7781 |
Actions (login required)
View Item |