Efektivitas Penggunaan Media VCD dan Media Gambar Cetak Dalam Pembelajaran Geografi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Kondisi Fisik Wilayah Indonesia Pada Siswa Kelas VIII Semester I Tahun Ajaran 2007/2008 .


Miftakhul Norman Arif , 3201403061 (2007) Efektivitas Penggunaan Media VCD dan Media Gambar Cetak Dalam Pembelajaran Geografi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Kondisi Fisik Wilayah Indonesia Pada Siswa Kelas VIII Semester I Tahun Ajaran 2007/2008 . Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Efektivitas Penggunaan Media VCD dan Media Gambar Cetak Dalam Pembelajaran Geografi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Kondisi Fisik Wilayah Indonesia Pada Siswa Kelas VIII Semester I Tahun Ajaran 2007/2008 .]
Preview
PDF (Efektivitas Penggunaan Media VCD dan Media Gambar Cetak Dalam Pembelajaran Geografi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Pokok Bahasan Kondisi Fisik Wilayah Indonesia Pada Siswa Kelas VIII Semester I Tahun Ajaran 2007/2008 .) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh pemanfaatan media VCD dan media gambar cetak yang belum maksimal dalam mendukung pelaksanaan pembelajaran geografi. Padahal media audio visual lebih efektif dalam membantu menyampaikan materi pelajaran dimana siswa seolah melihat langsung fenomena geosfer tanpa harus pergi ke lapangan, sehingga pengalaman belajar siswa diharapkan bisa lebih kongkret. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah (1) sejauh mana efektivitas penggunaan media VCD dan media gambar cetak pada pembelajaran geografi pokok bahasan kondisi fisik wilayah Indonesia, (2) adakah perbedaan signifikan hasil belajar dengan menggunakan media VCD dan media gambar cetak. Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui tingkat efektivitas penggunaan media VCD dan media gambar cetak pada pembelajaran geografi pokok bahasan kondisi fisik wilayah Indonesia, (2) untuk mengetahui adakah perbedaan signifikan hasil belajar dengan menggunakan media VCD dan media gambar cetak. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang bersifat eksperimen sesungguhnya (true eksperimental reserearch ) dengan desain randomized control - group pre test - post test design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII reguler SMP Negeri 5 Semarang. Untuk pengambilan sampel dengan teknik cluster random sampling. Hasil perhitungan sampel diperoleh dua kelas yang diberikan perlakuan yang berbeda, yaitu kelas VIII C pembelajarannya menggunakan media VCD dan kelas VIII A pembelajarannya menggunakan media gambar cetak. Ada dua variabel yang akan diteliti yaitu efektivitas penggunaan media VCD dan media gambar cetak (dengan sub variabel : (1) motivasi siswa dalam belajar, (2) tampilan gambar dan suara, (3) relevansi media dan materi, (4) pengalaman yang diperoleh siswa, dan (5) kemampuan guru dalam mengunakan media) dan hasil belajar geografi pada pokok bahasan kondisi fisik wilayah Indonesia. Dari hasil analisis data angket menunjukan ada persamaan dan perbedaan tingkat efektivitas antara penggunaan media VCD dan gambar cetak. Persamaanya yaitu mampu memotivasi siswa untuk belajar, selain itu dalam hal kualitas antara kedua media ini masih perlu ada perbaikan. Perbedaannya yaitu mengenai tingkat efektivitas dalam hal relevansi media dengan materi, pengalaman belajar yang diberikan, dan kualitas pengajaran media VCD masih lebih baik dari pada media gambar cetak. Berdasarkan uji perbedaan dua rata-rata nilai post test atau hasil belajar diperoleh harga t hitung (2,840) ≥ f tabel (1,66) dengan taraf signifikan 5 %. Karena t berada pada daerah penerimaan Ha, maka kelompok eksperimen 1 lebih baik dari pada kelompok eksperimen 2. Berdasarkan estimasi rata-rata hasil belajar kelompok eksperimen1 diperoleh rata-rata antara 77.08 – 80,50, sedangkan untuk kelompok eksperimen 2 diperoleh rata-rata antara 72,50 – 77.05. Artinya, kelompok ekperimen 1 memiliki nilai rata-rata hasil belajar yang lebih baik dari pada kelompok eksperimen 2. Walaupun demikian hipotesis yang berbunyi ada perbedaan signifikan hasil belajar antara penggunaan media VCD dan media gambar cetak dalam pembelajaran geografi kurang diterima, karena perbedaannya kurang signifikan. Berdasarkan hasil penelitian di atas, dapat disimpulkan: (1) penggunaan media VCD lebih efektif dibandingkan media gambar cetak, (2) berdasarkan uji perbedaan dua rata-rata ada perbedaan hasil belajar antara kelompok eksperimen 1 yang menggunakan media VCD lebih baik daripada kelompok eksperimen 2 yang menggunakan media gambar cetak. Pada kesempatan ini, peneulis menyarankan: pertama, kepada guru Ilmu Pengetahuan Sosial Geografi untuk lebih sering menggunakan media visual maupun audio visual dalam pembelajaran agar siswa lebih termotivasi serta memperoleh pengalaman yang kongkret atau nyata sehingga daya ingatnya juga akan bertambah. Selain itu guru Ilmu Pengetahuan Sosial Geografi agar meningkatkan kemampuannya dalam menggunakan media pembelajaran dan memanfatkan media yang ada untuk menunjang jalannya proses pembelajaran, dan kedua, kepada pihak sekolah agar dapat meningkatkan sarana pendukung pembelajaran geografi sehingga guru dalam memberikan penjelasan lebih bervariasi dan siswa pun tidak merasa jenuh untuk belajar.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas Penggunaan Media VCD dan Gambar Cetak, Hasil Belajar
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Geografi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 01 Apr 2011 03:21
Last Modified: 25 Apr 2015 04:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/765

Actions (login required)

View Item View Item