PENINGKATAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN MEMBUAT ANYAMAN KERTAS PADA SISWA KELAS IV DENGAN METODE DEMONSTRASI DI SD NEGERI 01 GAMBUHAN PEMALANG


Ling Ling Dewi Perwira Negeri, 1401909092 (2011) PENINGKATAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN MEMBUAT ANYAMAN KERTAS PADA SISWA KELAS IV DENGAN METODE DEMONSTRASI DI SD NEGERI 01 GAMBUHAN PEMALANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang (UNNES).

[thumbnail of PENINGKATAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN MEMBUAT ANYAMAN KERTAS PADA SISWA KELAS IV DENGAN METODE DEMONSTRASI DI SD NEGERI 01 GAMBUHAN PEMALANG] PDF (PENINGKATAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN MEMBUAT ANYAMAN KERTAS PADA SISWA KELAS IV DENGAN METODE DEMONSTRASI DI SD NEGERI 01 GAMBUHAN PEMALANG)
Download (108kB)

Abstract

ABSTRAK Perwira Negeri, Dewi Ling Ling. 2011. Peningkatan Hasil Belajar Keterampilan Membuat Anyaman Kertas Pada Siswa Kelas IV Dengan Metode Demonstrasi di SD Negeri 01 Gambuhan Pemalang, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang. Pembimbing: I. Drs. Sigit Yulianto, II. Moh. Fathurrahman, S.Pd, M.Sn. Kata Kunci: Peningkatan Hasil Belajar Keterampilan, Metode Demonstrasi Berdasarkan kajian dilapangan, peneliti merumuskan dalam judul penelitian “Peningkatan Hasil Belajar Keterampilan Membuat Anyaman Kertas Pada Siswa Kelas IV Dengan Metode Demonstrasi di SD Negeri 01 Gambuhan Pemalang” penelitian bertujuan untuk menemukan model pembelajaran yang efektif guna meningkatkan Hasil belajar keterampilan siswa kelas IV SD Negeri 01 Gambuhan dan aktifitas belajar siswa di kelas. Subyek yang diteliti adalah siswa kelas IV SD Negeri 01 Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus yang masing-masing siklus terdiri atas beberapa tahap yaitu: (1) Perencanaan (Planing), (2) Pelaksanaan (Action), (3) Pengamatan (Observation), (4) Refleksi (reflection). Penelitian tindakan kelas ini dikatakan berhasil dengan adanya data-data yang terkumpul dengan indikator batasan nilai hasil dan proses belajar minimal sebesar 57. Data yang diperoleh dalam penelitian ini meliputi hasil belajar siswa yang di ambil dari pemberian soal tes tertulis dan praktek pada akhir siklus. Hasil penelitian pada siklus I menunjukkan rata-rata hasil belajar siswa 56,34 dengan presentasi ketuntasan 56,90% aktifitas siswa dengan nilai yaitu 56,40, sedangkan persentase kemampuan guru pada siklus I yaitu 50,00% sedangkan hasil pada penelitian siklus II diperoleh rata-rata hasil belajar siswa 69,43 dan presentasi ketuntasan 91,38% sehingga sudah memenuhi indikator kinerja dengan nilai rata-rata aktifitas siswa 66,27 dan presentase kemampuan guru dengan nilai 81,25% dari pelaksanaan siklus diatas ternyata adanya peningkatan hasil belajar siswa sebesar 34,48% aktifitas belajar siswa 9,87, serta presentase kemampuan guru meningkat 31,25%.Kesimpulan dari pelaksanaan tindakan kelas ini bahwa pembelajaran dengan metode demontrasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri 01 Gambuhan Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang tahun ajaran 2010/2011. viii

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Peningkatan Hasil Belajar Keterampilan, Metode Demonstrasi
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 3314 not found.
Date Deposited: 14 Nov 2011 01:59
Last Modified: 14 Nov 2011 01:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/7138

Actions (login required)

View Item View Item