(ABSTRAK) HUBUNGAN ANTARA BERAT BADAN SAAT LAHIR DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA SISWA KELAS 1 SD Hj. ISRIATI KOTA SEMARANG TAHUN AJARAN 2009/2010
Ulfa Nur ‘Izza , 6450405151 (2010) (ABSTRAK) HUBUNGAN ANTARA BERAT BADAN SAAT LAHIR DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA SISWA KELAS 1 SD Hj. ISRIATI KOTA SEMARANG TAHUN AJARAN 2009/2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF ((ABSTRAK) HUBUNGAN ANTARA BERAT BADAN SAAT LAHIR DENGAN KEJADIAN OBESITAS PADA SISWA KELAS 1 SD Hj. ISRIATI KOTA SEMARANG TAHUN AJARAN 2009/2010)
- Published Version
Download (74kB) | Preview |
Abstract
Kejadian obesitas dapat terjadi selain karena ketidakseimbangan jumlah makanan yang masuk dengan tingkat aktivitas fisik yang dikeluarkan tapi juga karena faktor berat badan saat lahir. Sebanyak 32% dari seluruh siswa kelas 1 SD Hj. Isriati Kota Semarang mengalami obesitas. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah terdapat hubungan antara berat badan saat lahir dengan kejadian obesitas pada siswa kelas 1 SD Hj. Isriati Kota Semarang tahun Ajaran 2009/2010. Tujuannya adalah untuk mengetahui hubungan antara berat badan saat lahir dengan kejadian obesitas pada siswa kelas 1 SD Hj. Isriati Kota Semarang Tahun Ajaran 2009/2010. Jenis dan rancangan yang digunakan pada penelitian ini adalah observasional dengan pendekatan kasus kontrol. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas 1 SD Hj. Isriati Kota Semarang Tahun Ajaran 2009/2010, sebesar 152 siswa. Sedangkan sampel yang diambil sebanyak 46 siswa yang terbagi atas 23 sampel kasus dan 23 sampel kontrol dengan menggunakan metode purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah 1) timbangan injak, 2) mikrotoa, 3) kuesioner. Analisa data dengan menggunakan uji chi square Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara berat saat lahir dengan kejadian obesitas pada siswa kelas 1 SD Hj. Isriati Kota Semarang Tahun Ajaran 2009/2010 dengan nilai OR 4,35, 95%, CI = 1,12- 16,85 dan nilai p = 0,028 < 0,05. Berdasarkan hasil penelitian saran yang diajukan untuk pihak Sekolah adalah hendaknya penelitian ini dapat dijadikan sebagai informasi mengenai dampak dan pencegahan obesitas pada anak. Bagi masyarakat hendaknya penelitian ini dapat menerapkan pola makan gizi seimbang dalam kehidupan sehari-hari khususnya pada anak-anak. ----------------------------------------------> The incidence of obesity may take place, in addition to be caused by the imbalanced consumed meal amount with the physical activity rate produced, also because of birth weight. There are as many as 32% of all students in grade 1 SD Hj. Semarang City Isriati obese. The problem in this research was whether there was a correlation of birth weight with the obesity incidence in students of grade 1 Elementary School Hj. Isriati, Semarang Municipality in 2009/2010 Academic year. It aimed at discovering the correlation of birth weight with the obesity incidence in students of grade 1 Elementary School Hj. Isriati, Semarang Municipality in 2009/2010 Academic year. The type and design employed in this research were observational with case-control approach. The population in this study was all students of grade 1 Elementary School Hj. Isriati, Semarang Municipality in 2009/2010 Academic year, as many as 152 Students. Meanwhile, the sample taken was 46 students divided into 23 case samples and 23 control samples using purposive sampling method. The instruments used in this research were 1) mechanical personal scale, 2) microtoa, 3) questionnaire. Data analysis by using chi-square test. The research result indicated that there was a significant correlation of birth weight with obesity incidence in students of grade 1 Elementary School Hj. Isriati, Semarang Municapality in 2009/2010 Academic Year with OR value of 4.35, 95%, CI = 1.12-16.85 and p value = 0.028 < 0.05. Based on the research result, the suggestions the researcher could offer were for the School side to make this study as information on the impact of and prevention of obesity in students and for the society to make this research as a reference to apply balanced nutritional consumption patter in their daily lives, particularly in children.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kejadian Obesitas, Berat Saat Lahir Obesity Incidence, Birth Weight |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | Users 98 not found. |
Date Deposited: | 07 Nov 2011 04:43 |
Last Modified: | 08 Nov 2011 02:56 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6962 |
Actions (login required)
View Item |