PENGARUH INTENSITAS MODAL, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP KONSERVATISME AKUNTANSI DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING


Princessa Rakhita Enadi, 7211418110 (2023) PENGARUH INTENSITAS MODAL, LEVERAGE DAN PROFITABILITAS TERHADAP KONSERVATISME AKUNTANSI DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7211418110 - Princessa Rakhita.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Konservatisme akuntansi merupakan sikap kehati-hatian dalam merespon ketidakpastian dimasa yang akan datang dengan mengakui beban dan kewajiban sesegera mungkin, namun hanya mengakui pendapatan dan aset ketika sudah yakin akan diterima. Konservatisme akuntansi penting diterapkan karena untuk menghindari penyalahgunaan wewenang oleh pihak manajer dalam menyusun laporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh intensitas modal, leverage, dan profitabilitas terhadap konservatisme akuntansi. Selain itu, untuk mengetahui peran ukuran perusahaan dalam memoderasi intensitas modal, leverage, dan profitabilitas terhadap konservatisme akuntansi. Populasi penelitian ini adalah perusahaan sektor transportasi dan logistik yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang menerbitkan laporan keuangan selama periode 2019-2021 sebanyak 21 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan 20 perusahaan, 2 data outlier, dan 58 unit analisis. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi moderasi (MRA). Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan yang diperoleh dari website Bursa Efek Indonesia. Analisis data menggunakan Moderated Regression Analysis (MRA), yaitu uji interaksi dengan aplikasi IBM SPSS Versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa intensitas modal dan leverage berpengaruh positif dan signifikan terhadap konservatisme akuntansi. Profitabilitas tidak berpengaruh terhadap konservatisme akuntansi. Selanjutnya, ukuran perusahaan tidak mampu memoderasi hubungan antara pengaruh intensitas modal, leverage, dan profitabilitas terhadap konservatisme akuntansi. Saran berdasarkan hasil penelitian ini yaitu peneliti selanjutnya disarankan untuk memperluas penggunaan sampel dan populasi dengan menggunakan sektor lain yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, menambah periode pengamatan sampai dengan empat atau lima tahun agar hasil penelitian dapat menunjukkan hasil yang lebih menyeluruh, menambah variabel independen lain diluar penelitian ini, penggunaan proksi lain diluar penelitian ini. Selain itu, manajemen dan investor diharapkan memperhatikan intensitas modal dan leverage dikarenakan intensitas modal dan leverage memiliki dampak terhadap penerapan konservatisme akuntansi dan membatasi tindakan oportunistik manajemen laba dalam menyajikan laporan keuangan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Konservatisme Akuntansi, Intensitas Modal, Leverage, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Fakultas: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 29 Nov 2024 02:54
Last Modified: 29 Nov 2024 02:54
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/66006

Actions (login required)

View Item View Item