KELAYAKAN HIASAN YOYO PADA BUSANA PESTA
Luthfiatul Amalia, 5403416009 (2023) KELAYAKAN HIASAN YOYO PADA BUSANA PESTA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (11MB) | Request a copy |
Abstract
Jenis limbah kain yang diperoleh dari produksi busana pesta cenderung mengandung bahan sintetis yang sulit terurai kembali dengan alam sehingga perlu adanya inovasi dalam mengolah limbah kain yaitu dengan membuat hiasan yoyo pada busana pesta. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan hiasan yoyo pada busana pesta. Hiasan yoyo menggunakan tiga macam kain yaitu satin maxmara, tulle, dan chiffon. Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Variabel yang digunakan pada penelitian ini yaitu variabel tunggal kelayakan hiasan yoyo pada busana pesta, menggunakan teknik pengumpulan data observasi dengan lembar pengamatan. Indikator yang digunakan adalah bahan baku, desain, dan hasil jahitan. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode analisis statistik deskriptif persentase. Hasil analisis deskriptif persentase menunjukkan hiasan yoyo pada busana pesta C memiliki kelayakan paling tinggi dengan nilai persentase sebesar 94,86%, jenis kain yoyo yang digunakan menunjang hasil yoyo yang bagus, desain yang menarik, jahitan yang rapi dan sesuai kriteria; hiasan yoyo pada busana Pesta A dengan memperoleh persentase kelayakan sebesar 93,19%; dan hiasan yoyo pada busana Pesta B memperoleh persentase kelayakan sebesar 89,58%. Simpulan yang didapatkan dari hasil penelitian menunjukkan hiasan yoyo pada busana pesta memperoleh kriteria sangat tinggi dan ketiga produk hiasan yoyo pada busana pesta sangat layak. Saran yang dapat diajukan berdasarkan hasil penelitian yaitu jenis kain tulle untuk membuat hiasan yoyo lebih baik menambahkan lapisan kain lebih dari dua lapis pada satu hiasan yoyo agar hasil hiasan yoyo lebih memiliki volume, hasil hiasan yoyo lebih tegas dan jelas bentuknya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kelayakan Hiasan, Hiasan Yoyo, Busana Pesta |
Subjects: | T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY3 Tata Busana S1 |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Busana, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 12 Nov 2024 04:31 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 04:31 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65499 |
Actions (login required)
View Item |