KINERJA PERALATAN LISTRIK PASCA BANJIR
Rachono, 5301416017 (2022) KINERJA PERALATAN LISTRIK PASCA BANJIR. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (24MB) | Request a copy |
Abstract
Banjir merupakan bencana alam yang terjadi karena volume air yang berlebih kemudian menggenangi daratan. Terjadinya banjir pada pemukiman dapat merendam dan merusak benda yang tergenangi termasuk peralatan motor kipas angin. Tujuan pokok penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi dan performa peralatan motor kipas angin setelah terendam banjir dan diberi perlakuan. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan model one shoot case study. Penelitian dilakukan dalam 6 tahap yaitu, pengukuran awal, perendaman, perlakuan pembersihan, pemeriksaan kondisi kelistrikan, pemberian perbaikan jika ada, dan pengukuran akhir. Berdasarkan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa pembersihan menggunakan air bersih dilanjutkan dengan menggunakan etanol 96% menjadi perlakuan yang terbaik terhadap peralatan motor kipas angin. Dari 2 peralatan motor kipas angin yaitu peralatan motor kipas angin 2 dan B, tidak terjadi penurunan performa. sedangkan pada perlakuan pembersihan menggunakan air bersih saja, dari peralatan motor kipas angin 1 dan A, terjadi penurunan performa pada peralatan motor kipas angin 1 yaitu sebesar 7%, dan peralatan motor kipas angin A sebesar 2%. Kemudian untuk pembersihan menggunakan air bersih dan aseton, dari 2 peralatan yang diuji terjadi penurunan performa pada salah satu peralatan motor kipas angin, yaitu peralatan motor kipas angin 3 sebesar 1 %.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kondisi peralatan listrik, banjir, teknik pembersihan |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Elektro, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 12 Nov 2024 03:58 |
Last Modified: | 12 Nov 2024 03:58 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65482 |
Actions (login required)
View Item |