SISTEM PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA OLAHRAGA PENCAK SILAT DI KABUPATEN JEPARA TAHUN 2022


WAHYU INDRA WIJAYA, 62114117060 (2023) SISTEM PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA OLAHRAGA PENCAK SILAT DI KABUPATEN JEPARA TAHUN 2022. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 62114117060 - Wahyu Indra Wijaya.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Sarana dan prasarana merupakan salah satu indikator dan faktor tercapainya keberhasilan prestasi olahraga khususnya pencak silat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan sistem pengelolaan sarana dan prasarana olahraga pencak silat di Kabupaten Jepara beserta tantangan, kendala yang dihadapi dan respon pengguna pencak silat di Kabupaten Jepara. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Lokasi penelitian dilaksanakan di Padepokan Pencak Silat Kabupaten Jepara dengan subjek penelitian yaitu pengurus, pelatih dan atlet pencak silat Kabupaten Jepara. Metode pengumpulan data yang digunakan antara lain observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu keabsahan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukan pola pengelolaan sarana prasarana pencak silat Kabupaten Jepara terdiri dari perencanaan, pengadaan, penyimpanan, inventaris, pemeliharaan, penghapusan dan pengawasan. Pengelolaan sarana prasarana ditetapkan untuk pelaksanaan program kegiatan olahraga serta peralatan olahraga pencak silat yang digunakan saat latihan maupun bertanding. Tantangan yang dihadapi yaitu pelaksanaan program kerja dengan baik dan pemeliharaan sarana prasarana olahraga pencak silat Kabupaten Jepara. Sedangkan kendalanya yaitu sumber daya manusia dilihat dari aspek lingkungan kerja, budaya organisasi dan pihak lain atau pihak luar. Respon baik dikemukakan oleh atlet dan pelatih selaku pengguna sarana prasarana pencak silat Kabupaten Jepara. Terlihat adanya peningkatan motivasi berlatih dan bertanding pada kejuaraan dari penerapan manajemen sarana prasarana olahraga serta atlet saat berlatih merasa nyaman dan bangga atas ketersediaan fasilitas yang ada.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sistem, Pengelolaan Sarana Prasarana, Pencak Silat.
Subjects: O Sport > Ilmu Keolahragaan
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Ilmu Keolahragaan, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 08 Nov 2024 03:44
Last Modified: 08 Nov 2024 03:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65390

Actions (login required)

View Item View Item