PENGARUH PUTARAN PISAU DAN JENIS PENGGERAK TERHADAP HASIL PENCACAH SAMPAH ORGANIK


Breen Fajar Alkasa, 5201415033 (2023) PENGARUH PUTARAN PISAU DAN JENIS PENGGERAK TERHADAP HASIL PENCACAH SAMPAH ORGANIK. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5201415033_Breen Fajar Alkasa.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kehidupan manusia memang tidak lepas dari sampah. Berdasarkan dari sumbernya sampah berasal dari manusia dan alam seperti daun-daun kering, bungkus-bungkus makanan atau minuman, sampah plastik hingga sampah bekas sayuran pada rumah tangga. Masalah sampah kerap kali menjadi bahan perbincangan diberbagai kalangan, namun hingga saat ini sampah belum memiliki langkah kongkrit yang bisa diambil. Hal ini membutuhkan kerjasama antara masyarakat dan pemerintah untuk mewujudkan kebersihan, keindahan dan kesehatan lingkungan yang diinginkan bersama. Mesin pencacah sampah organik adalah sebuah mesin yang digunakan untuk memperkecil ukuran sampah organik dengan cara mencacah sampah organik tersebut menggunakan sistem pencacah yang telah dirancang sedemikian rupa. Mesin pencacah sampah organik yang beredar di Pasaran pada umumnya merupakan modifikasi dari mesin pencacah rumput atau jerami. Mesin ini dirancang untuk mencacah sampah berupa dedaunan. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa putaran pisau berpengaruh terhadap hasil cacahan. Putaran pisau dengan kecepatan 1710 RPM dapat menghasilkan cacahan tertinggi yaitu 55,2 kg/jam dengan jenis penggerak motor listrik dan motor bensin dapat menghasilkan cacahan sebanyak 54 kg/jam. Penggunaan motor listrik dan motor bensin terhadap hasil cacahan sampah organik tidak memiliki pengaruh dalam proses pencacahan, akan tetapi dari segi efisiensi biaya sangatlah berpengaruh dalam penggunaan jenis penggerak.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Motor Listrik, Motor Bensin, Rpm
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 07 Nov 2024 03:05
Last Modified: 07 Nov 2024 03:05
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65332

Actions (login required)

View Item View Item