PERBANDINGAN ESTIMASI ANGGARAN BIAYA PEKERJAAN STRUKTUR MENGGUNAKAN METODE AHSP 2022 DAN HSPK 2022 PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG UKM POLITEKNIK PU SEMARANG


Aufa Ardianto, 5111419021 (2023) PERBANDINGAN ESTIMASI ANGGARAN BIAYA PEKERJAAN STRUKTUR MENGGUNAKAN METODE AHSP 2022 DAN HSPK 2022 PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG UKM POLITEKNIK PU SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 5111419021_Aufa Ardianto.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (15MB) | Request a copy

Abstract

Rencana Anggaran Biaya merupakan salah satu proses utama dalam perencanaan proyek karena merupakan dasar untuk membuat penawaran sistem pembiayaan dan kerangka estimasi yang akan dikeluarkan. Hal ini diperlukan untuk memperhitungkan biaya item pekerjaan-pekerjaan yang ada selama pelaksanaan proyek. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui metode yang lebih ekonomis dengan metode AHSP 2022 dan HSPK 2022 dalam penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB) serta mengetahui selisih estimasi biaya material langsung, dan biaya tenaga kerja. Penelitian dilakukan dengan metode observasi dan metode kuantitatif komparatif. Observasi dilakukan dengan pengamatan langsung dilapangan dengan mengamati pelaksanaan metode kerja di lapangan yang berkaitan dengan penelitian. Sedangkan metode kuantitatif komparatif bertujuan untuk menghitung estimasi anggaran biaya pekerjaan struktur dan membandingkan dengan menggunakan metode AHSP 2022 dan HSPK 2022. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa biaya upah dengan metode AHSP sebesar Rp. 5.305.910.140 sedangkan metode HSPK sebesar Rp.31.967.258.039 dengan persentase selisih 33,74%. Biaya material dengan metode AHSP sebesar Rp.30.389.347.431 sedangkan metode HSPK sebesar Rp. 22.208.028.819 dengan persentase selisih 0,49%. Rencana Anggaran Biaya dengan metode AHSP sebesar Rp. 31.980.611.351 sedangkan metode HSPK Rp.28.189.908.555 dengan persentase selisih 5,24%. Dalam penelitian ini didapatkan hasil estimasi anggaran biaya yang lebih ekonomis dengan menggunakan metode HSPK pada rencana anggaran biaya keseluruhan maupun biaya upah dan material.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Rencana Anggaran Biaya (RAB), AHSP, HSPK.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TYA Teknik Sipil
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 06 Nov 2024 07:01
Last Modified: 06 Nov 2024 07:01
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/65272

Actions (login required)

View Item View Item