PEMATUHAN DAN PELANGGARAN KESANTUNAN BERBAHASA DALAM SURAT KABAR RADAR TEGAL PADA KOLOM NGRESULA


Mohammad Fajar Rizqi, 2601418018 (2023) PEMATUHAN DAN PELANGGARAN KESANTUNAN BERBAHASA DALAM SURAT KABAR RADAR TEGAL PADA KOLOM NGRESULA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 2601418018_Mohammad Fajar Rizqi.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (0B) | Request a copy

Abstract

Kolom Ngresula Radar Tegal merupakan wadah bagi masyarakat untuk menyampaikan pujian, saran, usul, keluhan, hingga kritik kepada pelayanan publik. Kolom Ngresula disediakan bagi masyarakat untuk menyalurkan aspirasi dalam menyampaikan pendapat secara bebas dan terbuka. Secara umum dalam fikiran seseorang yang namanya orang menyampaikan kritikan dan keluhan bisa menyebabkan seseorang lupa untuk menggunakan bahasa yang santun. Faktanya dalam Kolom Ngresula dapat diketahui penggunaan kesantunan berbahasa yang digunakan oleh masyarakat dalam menyampaikan aspirasinya masih ada beberapa orang yang menyampaikan tuturannya dengan santun dan sopan Permasalahan yang ada pada penelitian ini yakni, 1) Bagaimana bentuk pematuhan bidal kesantunan berbahasa menurut Geoffrey Leech dalam kolom Ngresula pada surat kabar Radar Tegal? 2) Bagaimana bentuk pelanggaran bidal kesantunan berbahasa menurut Geoffrey Leech dalam kolom Ngresula pada surat kabar Radar Tegal? Tujuan Penelitian 1) untuk mendeskripsikan bentuk pematuhan bidal kesantunan berbahasa menurut Geoffrey Leech dalam kolom Ngresula pada surat kabar Radar Tegal? 2) Untuk mendeskripsikan bentuk pelanggaran bidal kesantunan berbahasa menurut Geoffrey Leech dalam kolom Ngresula pada surat kabar Radar Tegal? Penelitian ini menggunakan dua metode penelitian yakni, pendekatan teoretis dan pendekatan metodologis. Pendekatan teoretis yang digunakan adalah pendekatan pragmatik. Kemudian untuk pendekatan metodologis yang digunakan yakni dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Data yang terdapat pada penelitian ini berupa wacana SMS yang diterbitkan dalam kolom Ngresula pada surat kabar Radar Tegal. Data diperoleh dengan membaca tuturan dalam kolom Ngresula. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode simak. Analisis data pada penelitian ini menggunakan metode content analysis atau kajian isi. Hasil penelitian menunjukan bahwa wacana SMS pada kolom Ngresula masih cenderung memperhatikan prinsip kesantunan berbahasa. pematuhan prinsip kesantunan dalam Kolom Ngresula mencakup enam bidal yaitu, bidal ketimbangrasaan, bidal kemurahatian, bidal keperkenaan, bidal kerendahhatian, bidal kesetujuan, bidal kesimpatian. Pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa meliputi, bidal ketimbangrasaan, bidal keperkenaan, bidal kesetujuan, bidal kesimpatian.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kesantunan; Berbahasa; Ngresula; Radar Tegal
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Javanese Language and Literature
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Jawa (S1)
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 10 Oct 2024 07:16
Last Modified: 10 Oct 2024 07:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64948

Actions (login required)

View Item View Item