HUBUNGAN ANTARA REGULASI DIRI DENGAN FEAR OF MISSING OUT PADA SISWA SMA NEGERI 5 SEMARANG PENGGUNA MEDIA SOSIAL
Anang Yuliawan, 1511418020 (2023) HUBUNGAN ANTARA REGULASI DIRI DENGAN FEAR OF MISSING OUT PADA SISWA SMA NEGERI 5 SEMARANG PENGGUNA MEDIA SOSIAL. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (0B) | Request a copy |
Abstract
Penggunaan media sosial semakin meningkat dari waktu ke waktu. Hal ini tidak terlepas dari kehidupan masyarakat saat ini yang sangat bergantung pada penggunaan teknologi. Media sosial tidak hanya digunakan untuk berinteraksi dengan orang lain, namun juga memberikan kesempatan bagi individu untuk melihat aktivitas orang lain yang dianggap lebih berharga dibandingkan dengan pengalaman yang dimilikinya sehingga menimbulkan kecemasan bagi dirinya sendiri yang disebut fear of missing out (FoMO). Dalam bermedia sosial, pengguna memerlukan kemampuan mengatur diri. Dengan regulasi diri, pengguna dapat lebih bijak dalam menggunakan media sosial dan dapat mengantisipasi adanya fear of missing out akibat media sosial. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara regulasi diri dengan fear of missing out pada siswa SMA Negeri 5 Semarang pengguna media sosial. Adapun teknik sampling yang digunakan yaitu convenience sampling dengan sampel berjumlah 310 siswa dari SMA Negeri 5 Semarang. Instrumen penelitian menggunakan skala fear of missing out yang terdiri dari 14 aitem dengan α = 0, 827 dan skala regulasi diri yang terdiri dari 22 aitem dengan α = 0, 869. Metode analisis yang digunakan adalah analisis korelasi Product Moment Pearson. Hasil penelitian ini menunjukkan koefisien korelasi (r xy) sebesar -0,284 dengan p = 0,000, artinya terdapat hubungan negatif dan signifikan antara regulasi diri dengan fear of missing out, yang berarti semakin tinggi regulasi diri yang dimiliki siswa, maka semakin rendah tingkat fear of missing out pada siswa. Sebaliknya, semakin rendah regulasi diri yang dimiliki siswa, maka semakin tinggi tingkat fear of missing out out pada siswa. Hasil penelitian juga menunjukan bahwa tingkat fear of missing out pada siswa SMA Negeri 5 Semarang berada dalam kategori sedang, sedangkan tingkat regulasi diri pada siswa juga berada pada kategori sedang.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Regulasi Diri, Fear of Missing Out, Siswa pengguna media sosial |
Subjects: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1) B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > Social Behavior |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi > Psikologi (S1) |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 09 Oct 2024 01:54 |
Last Modified: | 09 Oct 2024 01:54 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64746 |
Actions (login required)
View Item |