KAJIAN SOSIOLOGI MIKRO GEORG SIMMEL PADA ROMAN UN PRÊTRE MARIÉ KARYA JULES BARBEY D’AUREVILLY
Josephany Eva Fraditha, 2311416030 (2023) KAJIAN SOSIOLOGI MIKRO GEORG SIMMEL PADA ROMAN UN PRÊTRE MARIÉ KARYA JULES BARBEY D’AUREVILLY. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (0B) | Request a copy |
Abstract
Roman Un Prêtre Marié adalah roman yang mengisahkan seseorang bernama Sombreval yang merupakan seorang mantan pastur. Ia menerima ujaran kebencian dari masyarakat akibat keateisan dan kemurtadannya. Selain itu, citranya yang dipandang sangat buruk juga berdampak pada kehidupan putrinya yang turut difitnah oleh masyarakat. Permasalahan yang terjadi dalam roman ini adalah perpecahan hubungan sosial antar individu akibat sebuah perbedaan yang tidak bisa diterima oleh masyarakat. Pola pikir dan pengaruh budaya yang berkembang dalam suatu masyarakat menjadi faktor yang mempengaruhi masyarakat dalam memperlakukan seseorang yang berbeda dari mereka. Maka dari itu, penelitian ini hendak menganalisis lebih dalam mengenai masalah interaksi yang terjadi antara tokoh utama dan tokoh-tokoh lainnya. Selain itu, penelitian ini hendak mengkaji pengaruh aspek sosial dan budaya pada interaksi para tokoh. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitik. Objek material dalam penelitian ini adalah roman Un Prêtre Marié, dengan menggunakan pendekatan Sosiologi Mikro Georg Simmel. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk kesadaran individu dan interaksi sosial para tokoh, serta mendeskripsikan bentuk struktur sosial masyarakat dan kebudayaan objektif yang tergambar pada roman Un Prêtre Marié. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa analisis. Pertama, dalam sub�teori kesadaran individu terdapat motif, tujuan, kepentingan, bentuk dorongan, dan wujud kapasitas mental yang dimiliki para tokoh dalam berinteraksi berbeda�beda. Representasi para tokoh dalam dunia sosial bergantung pada aktivitas yang mereka lakukan. Kedua, wujud interaksi sosial para tokoh yang berbeda-beda berdasarkan bentuk, tipe, dan interaksi kelompok dyad-triad. Ketiga, terdapat macam status dan peran sosial yang merepresentasikan kelas sosial para tokoh yang tergambar dalam roman Un Prêtre Marié. Keempat, wujud komponen�komponen kebudayaan objektif yang mendominasi para tokoh berupa dogma, kearifan konvensional, idealisme, dan hukum. Berdasarkan analisis empat pokok konsep sosiologi mikro pada roman Un Prêtre Marié, dapat disimpulkan bahwa sebuah perbedaan di tengah masyarakat yang homogen mengakibatkan permasalahan interaksi sosial. Hal ini terjadi karena kesadaran masing-masing individu yang belum mengenal sebuah perbedaan akibat kehidupan sosial dan budaya yang mendominasi mereka tidak mencerminkan keberagaman individu.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | interaksi sosial, kebudayaan objektif, kesadaran individu, struktur sosial, Un Prêtre Marié |
Subjects: | P Language and Literature > PU French Literature |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Perancis (S1) |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 09 Oct 2024 01:24 |
Last Modified: | 09 Oct 2024 01:24 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64733 |
Actions (login required)
View Item |