PENGEMBANGAN MEDIA ASHAP (ARABIC SHAPE PUZZLE) SEBAGAI PENGENALAN KOSAKATA BAHASA ARAB PADA ANAK TK/RA DI KOTA SEMARANG
Retno Estu Madyastini, 2303416043 (2023) PENGEMBANGAN MEDIA ASHAP (ARABIC SHAPE PUZZLE) SEBAGAI PENGENALAN KOSAKATA BAHASA ARAB PADA ANAK TK/RA DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya pengenalan kosakata bahasa Arab namun kurang tersedianya media pembelajaran pengenalan kosakata bahasa Arab berbentuk visual yang menarik dan efektif bagi anak-anak. Guru baru menggunakan poster huruf hijaiyah dalam pengenalan kosakata bahasa Arab, namun kurang maksimal dalam penggunaannya karena kurang menarik perhatian anak. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka peneliti berupaya mengembangkan sebuah media pengenalan kosakata bahasa Arab berbentuk visual tiga dimensi untuk anak TK/RA kelompok A. Permasalahan yang dikaji pada penelitian ini adalah (1) bagaimana analisis kebutuhan guru terhadap media ASHAP (Arabic Shape Puzzle) sebagai pengenalan kosakata bahasa Arab pada anak TK/RA, (2) bagaimana purwarupa media ASHAP (Arabic Shape Puzzle) sebagai pengenalan kosakata bahasa Arab pada anak TK/RA, (3) bagaimana penilaian guru dan validasi ahli terhadap purwarupa media ASHAP (Arabic Shape Puzzle) sebagai pengenalan kosakata bahasa Arab pada anak TK/RA, dan (4) bagaimana hasil SWOT terhadap media ASHAP (Arabic Shape Puzzle). Penelitian ini merupakan jenis penelitan kualitatif dan kuantitatif (mix method) dengan desain penelitian dan pengembangan (research and development). Tahapan yang dilalui penelitian ini terdiri dari lima tahap yaitu potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, dan revisi desain. Hasil penelitian ini adalah pertama guru menghendaki pengembangan media visual tiga dimensi untuk pengenalan kosakata bahasa Arab pada anak TK/RA kelompok A. Kedua, purwarupa media ASHAP (Arabic Shape Puzzle) adalah berupa puzzle huruf hijaiyah disertai kartu kosakata berbahasa Arab dengan judul dan tema kosakata di cover depan, petunjuk penggunaan serta profil pengembang. Tema yang disajikan yaitu tentang tumbuhan dan hewan. Ketiga, hasil validasi ahli yang meliputi aspek kelayakan isi/materi, aspek kelayakan bahasa, aspek kelayakan penyajian dan aspek kelayakan grafis. Nilai rata-rata keseluruhan adalah 7,98. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media ASHAP (Arabic Shape Puzzle) layak digunakan sebagai media pengenalan kosakata bahasa Arab pada TK/RA.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penenalan kosakata Bahasa Arab, Media, ASHAP (Arabic Shape Puzzle), Anak TK/RA |
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1) |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 08 Oct 2024 03:55 |
Last Modified: | 08 Oct 2024 03:55 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64672 |
Actions (login required)
View Item |