PENGEMBANGAN MEDIA “SCRABBLE ARABIC” UNTUK PENGUASAAN KOSAKATA BAHASA ARAB BAGI SISWA KELAS VIII MTS DI KOTA SEMARANG


Khoirul Lailatul Mushafaah, 2303416036 (2023) PENGEMBANGAN MEDIA “SCRABBLE ARABIC” UNTUK PENGUASAAN KOSAKATA BAHASA ARAB BAGI SISWA KELAS VIII MTS DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 2303416036_Khoirul Lailatul Mushafaah.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penguasaan kosakata bukanlah hal yang sederhana dalam belajar bahasa Arab, tetapi banyak orang yang menganggap masalah penguasaan kosakata merupakan masalah yang sederhana. Padahal aktivitas pembelajaran bahasa secara mendasar bergantung pada pemahaman siswa akan kosakata bahasa. Keterbatasan pemahaman kosakata pada siswa akan mengakibatkan terhambatnya pencapaian kompetensi berbahasa. Salah satu upaya agar siswa mampu mengikuti pembelajaran kosakata dengan baik adalah dengan menggunakan media pembelajaran. Salah satunya Scrrable Arabic, merupakan permainan menyusun kata diatas papan berkotak-kotak yang dimainkan oleh dua, tiga, atau empat orang peserta dalam waktu tertentu. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kebutuhan guru dan siswa, purwarupa media, dan validasi ahli dan guru terhadap media pembelajaran Scrabble Arabic untuk meningkatkan kosakata dalam pembelajaran bahasa Arab siswa kelas VIII. Jenis dan desain penelitian ini adalah mix methods dengan desain penelitian dan pengembangan (research and developement) sampai tahap lima. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan menggunakan wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan mengolah hasil wawancara, hasil angket, dan validasi ahli Media pembelajaran Scrabble Arabic menjadi media pembelajaran yang dapat digunakan untuk pembelajaran kosakata bahasa Arab siswa kelas VIII MTs. Kesimpulan penelitian ini adalah hasil analisis kebutuhan menunjukkan guru dan siswa menghendaki media Scrabble Arabic yang memuat materi sesuai dengan kurikulum yang berlaku dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab siswa kelas VIII MTs berisi wadah atau kardus, balok huruf, papan permainan, petunjuk penggunaan serta kosakata yang ada didalam permainan yang menjadi kunci jawaban setiap kotak isi dalam papan media pembelajaran scrabble Arabic. Penilaian ahli media dan ahli materi menunjukkan hasil kesesuaian pada aspek kelayakan isi dengan nilai rata – rata 86, 5 (sangat sesuai), aspek kelayakan penyajian dengan nilai rata – rata 88, 3 (sangat sesuai), dan aspek grafis dengan nilai rata – rata 87, 1 (sangat layak). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media Scrabble Arabic dinyatakan sangat layak/sesuai untuk digunakan oleh siswa kelas VIII MTs.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Media Scrrable, Penguasaan Kosakata, Bahasa Arab.
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Arab (S1)
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 08 Oct 2024 03:45
Last Modified: 08 Oct 2024 03:45
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64669

Actions (login required)

View Item View Item