EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR PPKN SISWA KELAS III SD NEGERI GUGUS RA KARTINI KABUPATEN BOYOLALI


Novia Wulandari, 1401418102 (2023) EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR PPKN SISWA KELAS III SD NEGERI GUGUS RA KARTINI KABUPATEN BOYOLALI. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 1401418102 - Novia Wulandari.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil pra penelitian menunjukkan hasil belajar PPKn pada muatan pelajaran PPKn materi sila-sila Pancasila belum maksimal, terdapat 59% nilai siswa kelas III SD N Gugus RA Kartini Kabupaten Boyolali yang belum mencapai KKM (70). Hal tersebut menjadi masalah utama dalam penelitian ini. Hasil belajar PPKn yang belum maksimal tersebut disebabkan karena guru belum memanfaatkan model dan media pembelajaran yang inovatif sehingga pembelajaran dikelas kurang efektif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran problem based learning dengan media audiovisual pada muatan pelajaran PPKn siswa kelas III SD N Gugus RA Kartini Kabupaten Boyolali pada tahun ajaran 2021/2022. Quasi experimental dengan bentuk nonequivalent group design digunakan pada penelitian ini. Populasi dalam penelitian yaitu siswa kelas III SD N Susiloharjo sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas III SD N 1 Boyolali sebagai kelas kontrol. Terdapat dua variabel dalam penelitian ini, variabel bebas yaitu perlakuan model problem based learning menggunakan media audiovisual, sedangkan variabel kontrol yaitu hasil belajar PPKn. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik tes yaitu pretest-posttest dan teknik non-tes berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, uji ketuntasan rata-rata hasil belajar, uji ketuntasan klasikal, uji T-test, dan uji N-Gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji hipotesis pada ketuntasan KKM thitung = 5,85 ≥ ttabel = 1,699 maka terima Ha atau nilai rata-rata hasil belajar PPKn dengan menerapkan problem based learning menggunakan model audiovisual telah mencapai KKM (70). Sedangkan untuk uji ketutasan klasikal Zhitung = 2,828 ≥-Z0,45 = -0,1736 maka terima Ha atau hasil belajar PPKn pada kelas eksperimen telah mencapai ketuntasan secara klasikal (80%). Kemudian hasil dari uji t-test yang telah dilakukan didapatkan nilai sig. (2-tailed) 0,000 yang artinya < 0,05, maka Ha diterima. Sehigga terdapat perbedaan rata-rata yang signifikan terhadap hasil belajar antara kedua kelas. Hasil peningkatan rata-rata hasil belajar dengan mengunakan uji n-gain kelas eksperimen lebih besar daripada kelas kontrol yaitu 0, 61 > 0, 34. Kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan yaitu penerapan model problem based learning menggunakan media audiovisual efektif terhadap hasil belajar muatan pelajaran PPKn siswa kelas III SD Gugus RA Kartini Kabupaten Boyolali.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: audiovisual; hasil belajar; problem based learning; PPKn
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
L Education > L Education (General) > learning activity
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 08 Oct 2024 03:03
Last Modified: 08 Oct 2024 03:03
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/64649

Actions (login required)

View Item View Item