Studi Eksperimen Pemanfaatan Tepung Kulit Tauge Kacang Hijau Sebagai Bahan Campuran Serta Pengaruhnya Terhadap Kualitas Cookies


Desi Handayani, 5401404060 (2010) Studi Eksperimen Pemanfaatan Tepung Kulit Tauge Kacang Hijau Sebagai Bahan Campuran Serta Pengaruhnya Terhadap Kualitas Cookies. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Studi Eksperimen Pemanfaatan Tepung Kulit Tauge Kacang Hijau Sebagai Bahan Campuran Serta Pengaruhnya Terhadap Kualitas Cookies]
Preview
PDF (Studi Eksperimen Pemanfaatan Tepung Kulit Tauge Kacang Hijau Sebagai Bahan Campuran Serta Pengaruhnya Terhadap Kualitas Cookies) - Submitted Version
Download (472kB) | Preview

Abstract

Kulit tauge kacang hijau adalah limbah dari pembuatan tauge kacang hijau. Limbah ini biasanya dibuang oleh produsen tauge atau hanya sebagai makanan ternak, karena dipandang tidak bermanfaat dan tidak memiliki nilai ekonomi. Akan tetapi masih ada kelebihan dalam kulit tauge antara lain masih mengandung nilai gizi yaitu 8,73 % protein; 0,12 % vitamin B1 dan mengandung serat, kulit tauge kacang hijau juga dapat dimanfaatkan sebagai campuran dalam pembuatan cookies dengan terlebih dahulu dibuat tepung. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah ada perbedaan kualitas cookies dengan perbandingan 50%, 60% dan 70% ditinjau dari warna, aroma, rasa, dan tekstur. Perbandingan mana yang menghasilkan cookies yang terbaik kualitasnya. Bagaimana kandungan protein cookies dan bagaimana tingkat kesukaan masyarakat terhadap cookies hasil eksperimen. Manfaat penelitian ini antara lain memanfaatkan limbah padat kulit tauge kacang hijau lebih lanjut menjadi produk-produk baru. Memberi masukan pada masyarakat bahwa kulit tauge kacang hijau dapat dimanfaatkan menjadi bahan yang bernilai ekonomis. Populasi penelitian ini adalah cookies campuran tepung kulit tauge kacang hijau. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian dari cookies campuran tepung kulit tauge kacang hijau. Metode pangumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penilaian. Penilaian yang digunakan dalam eksperimen terdiri dari penilaian subyektif dengan menggunakan analisis varian yang kemudian dilanjutkan dengan uji tukey, sedangkan penilaian obyektif dilakukan dengan uji laboratorium. Berdasarkan hasil uji inderawi cookies terbaik adalah cookies dengan campuran tepung kulit tauge kacang hijau sebanyak 50%. Berdasarkan hasil uji kesukaan cookies yang menggunakan campuran tepung kulit tauge sebanyak 50% adalah sampel yang paling disukai oleh masyarakat. Hasil uji kandungan protein menunjukkan bahwa kandungan protein yang tertinggi adalah cookies dengan campuran tepung kulit tauge kacang hijau sebanyak 70%. Kesimpulan dari penelitian tersebut adalah ada perbedaan signifikan pada kualitas cookies ditinjau dari warna, aroma, rasa dan tekstur. Cookies yang terbaik kualitasnya dan paling disukai masyarakat adalah cookies dengan campuran tepung kulit tauge sebanyak 50%. Cookies dengan campuran tepung kulit tauge harganya lebih murah dibanding dengan cookies dengan bahan dasar terigu. Saran dari penelitian ini adalah perlu adanya penelitian lebih lanjut untuk meningkatkan kualitas cookies dari campuran tepung kulit tauge kacang hijau. Ketika penyaringan sebaiknya menggunakan mesh 100 agar tepung lebih lembut, dan sebaiknya kulit tauge diblancing terlebih dahulu agar warnanya lebih bagus.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: tepung, kulit tauge, kacang hijau, cookies, eksperimen
Subjects: T Technology > TX Home economics
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga, S1
Depositing User: eko handoyo perpustakaan
Date Deposited: 31 Mar 2011 03:10
Last Modified: 25 Apr 2015 04:06
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/646

Actions (login required)

View Item View Item