PENGARUH PMA, PMDN DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUK DOMESTIK BRUTO (PDB) DI INDONESIA


Luthfi Kurniawan, 7111418113 (2023) PENGARUH PMA, PMDN DAN TENAGA KERJA TERHADAP PRODUK DOMESTIK BRUTO (PDB) DI INDONESIA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of 7111418113_LUTHFI KURNIAWAN.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Produk Domestik Bruto (PDB) merupakan bagian penting untuk pembangunan suatu negara, bahkan dapat dikatakan sebagai salah satu faktor penting untuk mengetahui negara tersebut bisa dikatakan sejahtera. Salah satu sektor yang penting dalam PDB suatu negara adalah investasi melalui sektor penanaman modal dalam negeri dan penanaman modal asing serta tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh jangka pendek dan jangka panjang pada variabel independen yang mencakup: Penanaman Modal Asing, Penanaman Modal Dalam Negeri, Tenaga Kerja terhadap variabel dependen yaitu Produk Domestik Bruto. Penelitian ini menggunakan data time series dengan periode tahun 1990-2021. Metode estimasi yang digunakan yaitu Error Correction Model (ECM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penanaman Modal Asing (PMA) pada jangka pendek tidak berpengaruh pada Produk Domestik Bruto sedangkan pada jangka panjang berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produk Domestik Bruto. Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produk Domestik Bruto baik jangka pendek maupun jangka panjang. Tenaga kerja dalam jangka pendek tidak berpengaruh signifikan terhadap Produk Domestik Bruto, sebaliknya dalam jangka panjang berpengaruh positif dan signifikan terhadap Produk Domestik Bruto.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: PMA, PMDN, Tenaga Kerja, PDB, ECM.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 23 Sep 2024 02:57
Last Modified: 23 Sep 2024 02:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/63888

Actions (login required)

View Item View Item