EKSISTENSI PADUAN SUARA SPENSA CHOIR DALAM MENDUKUNG PROGRAM NON AKADEMIK SMP NEGERI 1 CILEGON
Rofi Hayu Bondhansari, 2501416155 (2023) EKSISTENSI PADUAN SUARA SPENSA CHOIR DALAM MENDUKUNG PROGRAM NON AKADEMIK SMP NEGERI 1 CILEGON. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Eksistensi yang baik dalam dalam sebuah kegiatan ekstrakurikuler di sekolah dapat membawa dampak yang baik bagi sekolah tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian untuk menjawab rumusan masalah tentang bagaimana eksistensi paduan suara Spensa Choir dalam mendukung program non akademik SMP Negeri 1 Cilegon. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan wujud nyata adanya eksistensi keberadaan Spensa Choir sehingga dapat mengoptimalkan dalam mendukung program non akademik di SMP Negeri 1 Cilegon. Metode penelitian yang digunakan adalah teknik observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian setelah dilakukan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi dengan mengacu pada ketentuan eksistensi kegiatan Spensa Choir, menunjukkan terdapat adanya eksistensi paduan suara Spensa Choir. Hal tersebut dapat dilihat dari adanya aktivitas atau adanya latihan rutin yang dilakukan setiap minggunya, dan selalu siap untuk digunakan atau ditampilkan di sekolah maupun di luar lingkungan sekolah, serta dalam berbagai macam kegiatan. Memiliki fakta yang dapat dilihat dengan adanya pengakuan tentang eksistensi Spensa Choir, termasuk adanya upaya-upaya yang dilakukan Spensa Choir dalam mempertahankan eksistensinya. Upaya tersebut meliputi penjaringan calon anggota melalui rekomendasi guru, promosi OSIS bidang paduan suara, audisi kualitas vokal calon anggota baru, latihan rutin, dan tampil di berbagai acara serta peralatan yang semakin berkualitas. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat dan terlihat nyata adanya eksistensi paduan suara Spensa Choir yang ditunjukkan dengan adanya jumlah keanggotaan selalu bertambah, kegiatannya selalu diminati, sarana prasarana latihan maupun saat penampilan juga semakin meningkat kualitasnya, dan membuat ekstrakurikuler tersebut menjadi semakin berkembang, serta terdapat regenerasi penerus ekstrakurikuler paduan suara yang tertata dan terbina secara berkelanjutan. Hal tersebut dapat membuktikan bahwa Spensa Choir tetap mampu mempertahankan eksistensinya dalam mendukung program non akademik SMP Negeri 1 Cilegon. Saran yang dapat disampaikan dalam penelitian ini antara lain: (1) tempat latihan paduan suara Spensa Choir tidak harus selalu dalam ruangan namun dapat pula dilakukan dengan beberapa kali adanya perubahan tempat latihan, agar anggota paduan suara bisa melatih suara dan penampilannya di tempat yang lebih bervariasi, (2) variasi teknik latihan agar bisa menjadi salah satu cara untuk memberi peluang kepada peserta didik lain turut tertarik dan berminat mengikuti ekstrakurikuler paduan suara Spensa Choir, sehingga diharapkan akan lebih meningkatkan eksistensinya.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | eksistensi, paduan suara, progam non akademik |
Subjects: | M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik) |
Depositing User: | dwi setyo hastaningsih |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 00:36 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 00:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62945 |
Actions (login required)
View Item |