Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Deskripsi dengan Model Examples Non Examples melalui Media Video Compact Disc (VCD) Flora & Fauna pada Siswa Kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus


Rhani Novyani, 2101407060 (2011) Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Deskripsi dengan Model Examples Non Examples melalui Media Video Compact Disc (VCD) Flora & Fauna pada Siswa Kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Deskripsi dengan Model Examples Non Examples melalui Media Video Compact Disc (VCD) Flora & Fauna pada Siswa Kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus]
Preview
PDF (Peningkatan Keterampilan Menulis Paragraf Deskripsi dengan Model Examples Non Examples melalui Media Video Compact Disc (VCD) Flora & Fauna pada Siswa Kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus) - Published Version
Download (4MB) | Preview

Abstract

Keterampilan siswa kelas II SD Negeri Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus dalam menulis, khususnya menulis paragraf deskripsi masih belum mencapai bantas ketuntasan yang telah ditetapkan oleh guru. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu kurang adanya minat siswa untuk belajar Bahasa Indonesia, siswa tidak memahami hakikat paragraf deskirpsi, siswa sulit dalam menentukan ide gagasan dalam sebuah paragraf, dan siswa merasa bosan dengan metode pembelajaran yang telah dilakukan, yaitu metode ceramah. Penelitian ini membahas permasalahan (1) bagaimanakah peningkatan keterampilan menulis paragraf deskripsi siswa kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul Kecamatan Jati Kabupaten Kudus setelah dilakukan pembelajaran menulis paragraf deskripsi dengan model examples non examples melalui media Video Compact Disc (VCD) flora & fauna? dan (2) bagaimanakah perubahan siswa kelas II SD Negeri Pasuruan Kidul 1 Kecamatan Jati Kabupaten Kudus dalam mengikuti pembelajaran menulis paragraf dengan menggunakan model examples non examples melalui media Video Compact Disc (VCD) flora & fauna? Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah keterampilan menulis paragraf deskripsi siswa kelas II SD Negeri 1 Pasuruan Kidul. Penelitian ini terdiri atas dua siklus, tiap siklus terdiri atas perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data pada siklus I dan siklus II menggunakan teknik tes dan nontes. Tes yang digunakan adalah tes perbuatan berupa penugasan menulis deskripsi, sedangkan teknik nontes yang digunakan berupa pedoman observasi, pedoman jurnal, pedoman wawancara, dan pedoman dokumentasi foto. Teknik analisis data penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif. Teknik kuantitatif digunakan untuk menganalisa dan membandingkan hasil tes prasiklus, siklus I, siklus II, dan teknik kualitatif digunakan untuk menganalisa dan membandingkan hasil nontes pada siklus I, dan siklus II. Berdasarkan analisis data penelitian, dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran examples non examples melalui media Video Compact Disc (VCD) flora & fauna dapat meningkatkan keterampilan menulis paragraf deskripsi. Pada siklus I, diperoleh nilai rata-rata sebesar 69,34% pada siklus II, nilai rata-rata 84,9% atau meningkat sebesar 15,56%. Selain itu, perubahan perilaku siswa dalam belajar kearah positif, siswa semakin serius dan bersungguh-sungguh dalam belajar. Suasana kelas yang semula tidak kondusif berganti dengan suasana kelas yang hidup, menyenangkan, dan kondusif. Selain itu, siswa yang semula pasif dalam pembelajaran berubah menjadi siswa yang sangat aktif mengikuti pembelajara. Siswa tidak merasa jenuh belajar dalam kelas. Siswa sangat aktif berpendapat, bertanya, maupun menjawab pertanyaan. Mereka merasa senang dengan pembelajaran menggunakan model examples non examples melalui media Video Compact Disc (VCD) flora & fauna dalam menulis paragraf deskripsi. Penggunaan model examples non examples dalam penelitian ditemukan kelemahan, yaitu waktu persiapan media yang menyita waktu kegiatan belajar anak di kelas sehingga waktu yang dibutuhkan dalam kegiatan belajar menjadi berkurang. Disarankan sebaiknya dalam mempersiapkan media dilakukan lebih awal dan penguasaan kelas juga diperhatikan agar ketika mengarahkan siswa dapat berjalan dengan baik

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: keterampilan menulis paragraf deskripsi, model examples non examples, media Video Compact Disc (VCD) flora & fauna
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 26 Oct 2011 03:00
Last Modified: 25 Apr 2015 06:17
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6286

Actions (login required)

View Item View Item