HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN SUMBERDAYA ALAM KEHUTANAN DENGAN SIKAP DAN PERILAKU PEDULI LINGKUNGAN PADA SISWA SMA


Rosa Maulita, 3201419047 (2023) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN SUMBERDAYA ALAM KEHUTANAN DENGAN SIKAP DAN PERILAKU PEDULI LINGKUNGAN PADA SISWA SMA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of skripsi] PDF (skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

SMAN 1 Subah berlokasi dekat dengan hutan jati, dan sebagian besar siswanya memiliki jarak tempat tinggal dekat hutan jati, sehingga tidak asing dengan tindakan buruk penebangan liar dan pencurian kayu. Berdasarkan kegiatan observasi dan wawancara dengan guru geografi, materi tentang lingkungan alam yaitu sumber daya alam, sudah disampaikan kepada para siswa melalui metode diskusi dan tanya jawab. Namun untuk mengkaji apakah pengetahuan sumberdaya alam kehutanan yang dimiliki para siswa memiliki hubungan yang positif terhadap sikap dan perilaku peduli lingkungan pada siswa, perlu ditelaah lebih mendalam didalam penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pengetahuan sumberdaya alam kehutanan, sikap dan perilaku peduli lingkungan hidup, serta menganalisis hubungan keduanya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment. Pengetahuan sumberdaya alam kehutanan menunjukkan hasil perolehan rata-rata 83,5% dengan kriteria sangat tinggi. Sikap peduli lingkungan menunjukkan hasil perolehan rata-rata 88% dengan kriteria sangat baik. Perilaku peduli lingkungan menunjukkan hasil yang baik dengan perolehan rata-rata 69% .Analisis korelasi product moment dari variabel tingkat pengetahuan (X) dengan variabel sikap peduli lingkungan (Y) menunjukkan hasil perhitungan adanya hubungan yang positif dan signifikan namun berada pada taraf kekuatan hubungan yang rendah. Dengan perolehan angka koefisien 0,039, r hitung 0,312 dan r tabel 0,297. Analisis korelasi product moment dari variabel tingkat pengetahuan (X) dengan variabel perilaku peduli lingkungan (Y) menunjukkan hasil perhitungan yang negatif. Dengan perolehan angka koefisien 0,562, r hitung 0,090 dan r tabel 0,297. Berdasarkan hasil penelitian tersebut saran yang dapat diberikan yaitu para siswa menerapkan ilmu pengetahuan yang telah dipelajari, tidak hanya di wilayah sekolah saja. Pihak sekolah dimohon untuk tetap menjalankan program-program kelestarian lingkungan, karena dengan adanya program tersebut dapat mengajarkan para siswa untuk memiliki sikap dan perilaku peduli terhadap lingkungan

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Sumberdaya Alam Kehutanan, Sikap Peduli Lingkungan, Perilaku Peduli Lingkungan.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Geografi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 06 May 2024 01:59
Last Modified: 06 May 2024 01:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62637

Actions (login required)

View Item View Item