PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION (GI) TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 01 KANDEMAN KABUPATEN BATANG


Suryaning Anugrahani, 3601419015 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN GROUP INVESTIGATION (GI) TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 01 KANDEMAN KABUPATEN BATANG. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of skripsi] PDF (skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai pengaruh model pembelajaran Group Investigation terhadap Hasil belajar IPS, hal ini dilatar belakangi oleh pembelajaran IPS yang sering dianggap membosankan oleh mayoritas siswa sehingga berimbas pada hasil belajar siswa yang kurang memuaskan. Selain itu, model pembelajaran yang diterapkan oleh guru masih kurang sesuai karena masih mengesampingkan keaktifan siswa sehingga berimbas kepada hasil belajar siswa yang kurang memuaskan. Adapun salah satu model pembelajaran yang lebih menunjang kepada keaktifan siswa yaitu model pembelajaran Group Investigation (GI). Model pembelajaran ini menuntut siswa untuk berdiskusi dengan teman sebayanya dan melatih keberanian siswa untuk menerangkan hasil diskusi kelompok di depan teman-temannya. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui penerapan model pembelajaran Group Investigation (GI) pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kandeman (2) Mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran Group Investigation (GI) terhadap hasil belajar IPS siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kandeman Dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain Quasi Eksperimen. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh kelas VIII SMP Negeri 1 Kandeman tahun ajaran 2022/2023. Pengampilan sampel menggunakan purposive sampling. Sehingga penelitian ini menggunakan sampel pada kelas VIII B sebagai kelas kontrol dan kelas VIII C sebagai Kelas eksperimen. Dalam penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh peneliti menggunakan instrumen penelitian berupa pretest dan posttest. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Proses Pembelajaran dilakukan sebanyak 3 kali pertemuan proses pembelajaran dilakukan dengan membentuk kelompok dan dilanjutkan dengan berdiskusi dengan teman sebayanya dan kemudian di presentasikan di depan kelas. (2) Adanaya perbedaan hasil belajar anatara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Group Investigation ini berpengaruh terhadap hasil belajar IPS, dimana diperoleh hasilnya signifikansi lebih dari 0,05 yaitu 0,738.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Group Investigation, Hasil Belajar IPS
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 26 Apr 2024 04:05
Last Modified: 26 Apr 2024 04:05
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62622

Actions (login required)

View Item View Item