IMPLEMENTASI METODE PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DALAM MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS VII DI MTs NU DEMAK


Cahya Fajar Auliadani, 3601416042 (2023) IMPLEMENTASI METODE PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING DALAM MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS VII DI MTs NU DEMAK. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of skripsi] PDF (skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pada awal tahun 2020 dunia digemparkan dengan munculnya wabah pandemi Covid-19 yang menyebar ke seluruh penjuru dunia. Sektor pendidikan di Indonesia sangat terdampak akan adanya wabah ini. Sekolah perlu beradaptasi dengan kebiasaan baru yaitu dengan sistem pembelajaran jarak jauh (PJJ). Salah satunya adalah dengan menggunakan metode pembelajaran Blended Learning. Blended Learning ini pada dasarnya merupakan gabungan keunggulan pembelajaran yang dilakukan secara tatap muka dan secara virtual. Atas dasar ini, penelitian ini difokuskan pada bagaimana cara penerapan pembelajaran Blended Learing dan faktor yang mendukung dan menghambat penerapan pembelajaran Blended Learning pada pembelajaran terkhusus pada mata pelajaran IPS. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji beberapa permasalahan, yaitu: (1) Perencanaan pembelajaran Blended Learning pada mata pelajaran IPS; (2) Pelaksanaan implementasi pembelajaran Blended Learning pada mata pelajaran IPS; (3) Evaluasi pembelajaran Blended Learning pada mata pelajaran IPS di MTs Nu Demak. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dimana data yang diperoleh berasal dari hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menempuh tiga langkah yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa (1) Perencanaan yang dilakukan yaitu membuat perangkat pembelajaran, menyiapkan perlengkapan atau media pembelajaran bahan ajar terkait pokok-pokok penting yang akan dibahas; (2) Pelaksanaan pembelajaran Blended Learning yakni dengan mengkombinasikan pembelajaran tatap muka dikelas dan pembelajaran daring berbasis google classroom sebagai tindak lanjut dalam menyampaikan materi maupun penugasan; (3) Evaluasi pembelajaran Blended Learning dilakukan dengan cara mengevaluasi faktor-faktor penghambat atau kendala dalam pelaksanaannya yang sebagian besar terletak pada pembelajaran daring yaitu kurangnya pemahaman siswa terkait dengan aplikasi pembelajaran, kurangnya buku IPS yang menjadi penunjang pembelajaran.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran IPS. Blended Learning. Implementasi
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > Learning Method
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 26 Apr 2024 02:48
Last Modified: 26 Apr 2024 02:48
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62603

Actions (login required)

View Item View Item