PENERAPAN MODEL KLARIFIKASI NILAI DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH TERHADAP PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER DI KELAS X SMKS NU KEDUNGTUBAN TAHUN AJARAN 2022/2023


Eliya Miftakul Khasanah, 3101419058 (2023) PENERAPAN MODEL KLARIFIKASI NILAI DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH TERHADAP PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER DI KELAS X SMKS NU KEDUNGTUBAN TAHUN AJARAN 2022/2023. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of SKRIPSI] PDF (SKRIPSI)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran sejarah bertujuan untuk pembentukan karakter melalui upaya pemahaman dan penghayatan nilai-nilai yang terkandung dalam setiap peristiwa sejarah. Untuk mengatasi kurangnya nilai-nilai karakter siswa maka model pembelajaran klarifikasi nilai cocok untuk diterapkan karena mempunyai pendekatan nilai dan moral. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui keefektifan penerapan model klarifikasi nilai dalam pembelajaran sejarah terhadap penguatan pendidikan karakter. Metode penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimen yang mempunyai tujuan untuk menguji hipotesis dan mencari pengaruh antara variabel tertentu dengan variabel yang lainnya. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pre-eksperimental dengan menggunakan one-group pretest�posttest design. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan angket atau kuesioner. Populasi yang diambil adalah siswa kelas X SMKS NU Kedungtuban. Teknik analisis datanya menggunakan uji prasyarat yakni uji normalitas dan homogenitas. Kemudian dilakukan uji hipotesis dengan uji Paired Sample T-Test menggunakan software IBM SPSS 26. Hasil penelitian menggunakan Uji Paired Sample T-Test menunjukan bahwa nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05. Berdasarkan pedoman pengambilan keputusan Uji Paired Sample T-Test jika Sig. (2-tailed) < 0,05, maka Ha diterima dan Ho ditolak. Simpulan dari penelitian ini adalah penerapan model klarifikasi nilai dalam pembelajaran sejarah efektif terhadap penguatan pendidikan karakter di kelas X SMKS NU Kedungtuban tahun ajaran 2022/2023. Saran untuk pembelajaran sejarah dikemudian hari adalah guru disarankan agar memilih peristiwa sejarah yang didalamnya terdapat tema-tema yang diteladankan kepada peserta didik, serta dapat memprioritaskan nilai-nilai karakter yang hendak ditanamkan pada peserta didik. Bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk menggunakan model klarifikasi nilai dengan metode dan bentuk yang lainnya. Serta meneliti lebih dalam untuk mengetahui karakter peserta didik setelah penelitian dilaksanakan dan implementasinya di sekolah dalam jangka waktu yang panjang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Model Klarifikasi Nilai, Pendidikan Karakter, Pembelajaran Sejarah.
Subjects: L Education > L Education (General) > Learning Model
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Sejarah, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 01 Apr 2024 03:20
Last Modified: 01 Apr 2024 03:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62468

Actions (login required)

View Item View Item