INOVASI PEMELIHARAAN MASAL (MASS REARING) Corcyra cephalonica (LEPIDOPTERA:PYRALIDAE) UNTUK PAKAN ALTERNATIF BURUNG WALET Aerodramus fuciphagus (APODIFORMIS:APODIDAE)


Nur Damayanti, 4411418021 (2022) INOVASI PEMELIHARAAN MASAL (MASS REARING) Corcyra cephalonica (LEPIDOPTERA:PYRALIDAE) UNTUK PAKAN ALTERNATIF BURUNG WALET Aerodramus fuciphagus (APODIFORMIS:APODIDAE). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of skripsi] PDF (skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Burung walet (Aerodramus fuciphagus) (Thunberg, 1812) atau dikenal ―Swiflets White-nest‖ merupakan burung keluarga walet berukuran kecil (panjang 11-12 cm dan berat 15-18 gr). Burung ini sebagai pemakan serangga kecil yang aktif terbang dan mempunyai keunikan dapat membuat sarang dari air liurnya. Saat ini Indonesia merupakan penghasil sarang burung wart terbesar di dunia (60%), namun demikian produksi ini diduga mengalami penurunan sejalan dengan proses kerusakan lingkungan. Kerusakan lingkungan berpengaruh terhadap ketersediaan pakan serangga kecil di alam. Faktor lingkungan menjadi pendorong timbulnya inovasi pakan yaitu dengan kegiatan mass rearing. Salah satu serangga yang digunakan pakan adalah ngengat beras (Corcyra cephalonica). Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis inovasi pemeliharaan massal menggunakan media pakan dedak, beras, dan jagung giling berpengaruh terhadap peneluran dan siklus hidup C. cephalonica. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskripsi kuantitatif. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji statistik uji Independent Sample t-Test. Setelah diuji dengan statistik produksi telur C. cephalonica yang memiliki perbedaaan signifikan yaitu pada perlakuan 2 (P2) dengan 3(P3) dan 4 (P4), hal ini dikarenakan hasil signifikansi yang diperoleh <0.05, sedangkan siklus hidup C. cephalonica hasil signifikansi yang diperoleh >0.05, artinya tidak memiliki perbedaan secara signifikan. Inovasi media pakan pada perlakuan 2 berpengaruh terhadap produksi telur, namun inovasi ketiga media pakan tersebut tidak berpengaruh terhadap siklus hidup C. cephalonica artinya ketiga media tersebut memang cocok untuk pemeliharan masal C. cephalonica.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Corcyra cephalonica, burung walet, mass rearing, telur, siklus hidup
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 25 Mar 2024 07:08
Last Modified: 25 Mar 2024 07:08
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62374

Actions (login required)

View Item View Item