KEPUASAN KERJA GURU WANITA PAUD DITINJAU DARI TECHNOSTRESS DAN KONFLIK PERAN GANDA (WORK FAMILY CONFLICT


ANBAR ZUMAYYAH M, 0108520032 (2023) KEPUASAN KERJA GURU WANITA PAUD DITINJAU DARI TECHNOSTRESS DAN KONFLIK PERAN GANDA (WORK FAMILY CONFLICT. Masters thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of TESIS] PDF (TESIS)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepuasan kerja guru Pendidikan Anak Usia Dini ditinjau dari variabel technostress dan konflik peran ganda (work�family conflic) pada guru yang berstatus menikah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain korelasional. Pengambilan data dilakukan secara online dengan bantuan google form yang disebar di seluruh wilayah Indonesia. Seratus lima puluh tujuh responden guru yang sesuai dengan kriteria menjadi sampel penelitian. Teknik analisis data mengunakan regresi hierarki. Hasil analisis menyatakan terdapat hubungan antara technostress dengan kepuasan kerja. Temuan menunjukkan bahwa dua dari lima aspek technostress yaitu techno-overload dan techno-insecurity berkorelasi negatif dengan kepuasan kerja, sedangkan aspek techno-uncertainty memiliki korelasi positif. Selain itu, dua aspek technostress yaitu techno-invasion dan techno-complexity tidak memiliki korelasi dengan kepuasan kerja. selanjutnya terhadap hubungan konflik peran ganda (work-family conflic) dengan kepuasan kerja. Temuan menunjukkan bahwa satu dari dua aspek konflik peran ganda (work-family conflic) yaitu strain berkorelasi negatif dengan kepuasan kerja sedangkan time dan behavior tidak memiliki korelasi dengan kepuasan kerja. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diambil kesimpulan bahwa guru anak usia dini lebih terpengaruh kepuasan kerjanya oleh technostress/techno-overload dibandingkan dengan konflik peran ganda

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan kerja guru, konflik peran ganda, technostress.
Subjects: L Education > Special Education
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Anak Usia Dini, S2
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 22 Mar 2024 02:14
Last Modified: 22 Mar 2024 02:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/62180

Actions (login required)

View Item View Item