PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS WEBSITE DENGAN MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING BERORIENTASI PADA KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA


Hana Amalia Yakub, 4101418076 (2022) PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS WEBSITE DENGAN MODEL PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING BERORIENTASI PADA KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan pengembangan perangkat pembelajaran matematika berbasis website dengan model pembelajaran blended learning berorientasi pada kemampuan berpikir kreatif dan kemandirian belajar siswa; (2) mengetahui kelayakan perangkat pembelajaran matematika berbasis website dengan model pembelajaran blended learning berorientasi pada kemampuan berpikir kreatif dan kemandirian belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model 4D. Tahapan penelitian ini meliputi define, design, dan develop. Tahap dissemination tidak dilaksanakan karena perlu uji coba lebih dari satu kali dengan subjek penelitian yang berbeda sedangkan pada penelitian ini hanya melakukan uji coba satu kali karena keterbatasan waktu penelitian. Subjek dalam penelitian ini adalah SMP Negeri 3 Tanjung. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, angket, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) proses pengembangan meliputi tahap define yang menghasilkan masalah mendasar untuk mengembangkan perangkat pembelajaran, tahap design yang menghasilkan draf 1 berbentuk link yang siap untuk divalidasi oleh validator, dan tahap develop yang menghasilkan draf 2 berbentuk link yang telah direvisi dan siap untuk diujicobakan sehingga menghasilkan draf 3 berbentuk link yang dapat digunakan dalam pembelajaran; (2) kelayakan perangkat pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria layak. Kriteria kelayakan dalam penelitian ini meliputi kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan. Kevalidan berasal dari penilaian validator. Hasil rata-rata penilaian validator diperoleh pengembangan perangkat pembelajaran yang sangat valid. Kepraktisan berasal dari penilaian siswa. Hasil rata-rata penilaian siswa diperoleh pengembangan perangkat pembelajaran yang sangat praktis. Berdasarkan hasil tes kemampuan berpikir kreatif dan angket kemandirian belajar siswa diperoleh pengembangan perangkat pembelajaran yang efektif. Rekomendasi dalam penelitian ini adalah pengembangan perangkat pembelajaran berbasis website diupayakan interaktif seperti menambahkan bagian komentar dalam website yang dapat diberikan umpan balik secara langsung sehingga hasil umpan balik dapat dilihat dan dijadikan bahan belajar bagi pengguna website. Hal ini dikarenakan pada saat pembelajaran secara daring menggunakan website ditemukan banyak siswa yang menanyakan hal yang sama melalui whatsapp sehingga pembelajaran menggunakan website menjadi tidak efisien.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan Perangkat Pembelajaran, Website, Blended Learning, Kemampuan Berpikir Kreatif, Kemandirian Belajar
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model
Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 30 Jan 2024 08:20
Last Modified: 30 Jan 2024 08:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61694

Actions (login required)

View Item View Item