Studi Komparasi Kemampuan Berbicara Mata Pelajaran Bahasa Prancis pada Tema Kehidupan Sehari-hari Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Batangan Antara yang Mendapatkan Metode Pengajaran Langsung dan Metode Pengajaran Konvensional


Indriana Hapsari , 2301407005 (2011) Studi Komparasi Kemampuan Berbicara Mata Pelajaran Bahasa Prancis pada Tema Kehidupan Sehari-hari Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Batangan Antara yang Mendapatkan Metode Pengajaran Langsung dan Metode Pengajaran Konvensional. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Studi Komparasi Kemampuan Berbicara Mata Pelajaran Bahasa Prancis pada Tema Kehidupan Sehari-hari Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Batangan Antara yang Mendapatkan Metode Pengajaran Langsung dan Metode Pengajaran Konvensional]
Preview
PDF (Studi Komparasi Kemampuan Berbicara Mata Pelajaran Bahasa Prancis pada Tema Kehidupan Sehari-hari Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Batangan Antara yang Mendapatkan Metode Pengajaran Langsung dan Metode Pengajaran Konvensional) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Sebagian besar peserta didik SMA Negeri 1 Batangan mengalami kesulitan dalam kemampuan berbicara pada mata pelajaran bahasa Prancis. Pembelajaran dengan menggunakan metode langsung merupakan alternatif yang dilakukan untuk membantu siswa dalam mengungkapkan ide dalam bahasa Prancis. Ketika guru menyampaikan materi pembelajaran dengan menggunakan bahasa Prancis, siswa akan mendapatkan banyak kosakata baru yang belum mereka dapatkan sebelumnya, kemudian siswa dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan pada metode konvensional, siswa mendapatkan materi pembelajaran yang disampaikan oleh guru dengan materi pembelajaran yang menggunakan bahasa Indonesia dan sesekali disampaikan dalam bahasa Prancis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan kemampuan berbicara mata pelajaran bahasa Prancis pada tema kehidupan sehari-hari siswa kelas XI SMA N 1 Batangan antara yang mendapatkan metode pengajaran langsung dan metode pengajaran bahasa konvensional sekaligus untuk mengetahui bentuk kesalahan apa saja yang dilakukan oleh siswa pada penelitian tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian eksperimen dengan metode langsung dan metode konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA N 1 Batangan tahun pelajaran 2010/2011. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan teknik random sampling dan diperoleh hasil kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode dokumentasi dan tes. Validitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah validitas isi. Guna menguji reliabilias tes dalam penelitian ini digunakan rumus K-R 20 dan korelasi product moment. Untuk menguji hipotesis digunakan rumus t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berbicara siswa yang mendapatkan metode pengajaran langsung lebih baik daripada siswa yang mendapatkan metode pengajaran konvensional. Dari perhitungan data kelas kontrol dan kelas eksperimen dengan menggunakan rumus t-tes diperoleh thitung = 2,19 dari ttabel = 2,00. Dari perhitungn, diperoleh rata-rata siswa pada kelas eksperimen adalah 72,36 dan kelas kontrol adalah 68,32. Kesalahan yang paling banyak dilakukan responden dalam membuat cerita tentang aktivitas sehari-hari, baik pada responden kelas eksperimen maupun pada responden kelas kontrol, adalah kesalahan dalam pelafalan kalimat dan kesalahan tidak mematuhi perintah soal yang telah ditentukan, sehingga dapat mempengaruhi skor yang diperoleh pada kriteria-kriteria penilaian yang lainnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: metode langsung, metode konvensional.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Prancis (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 25 Oct 2011 04:15
Last Modified: 25 Apr 2015 06:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/6169

Actions (login required)

View Item View Item