PEMANFAATAN ADAT NGASA SEBAGAI MATERI KOMPETENSI DASAR MEMAHAMI ISI TEKS DESKRIPTIF BUDAYA KELAS VII SMP DI KABUPATEN BREBES


Ade Mulyati, 2601418001 (2023) PEMANFAATAN ADAT NGASA SEBAGAI MATERI KOMPETENSI DASAR MEMAHAMI ISI TEKS DESKRIPTIF BUDAYA KELAS VII SMP DI KABUPATEN BREBES. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Proposal Skripsi] PDF (Proposal Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kebudayaan Indonesia yang beraneka ragam menarik perhatian negara-negara lain. Beberapa tahun belakangan memang banyak kebudayaan Indonesia yang diklaim negara lain, bukan hanya diklaim saja ada juga negara yang mengembangkannya. Salah satu upaya pelestarian dilakukan oleh pemerintah yaitu menjadikan budaya sebagai materi pembelajaran di sekolah. Berdasarkan observasi, guru hanya memberikan contoh teks deskriptif peristiwa budaya yang terdapat dalam buku teks dan modul yang disediakan sekolah, isinya bukan budaya lokal melainkan dari daerah lain. Menanggapi hal tersebut, penelitian ini mengangkat salah satu budaya daerah yaitu Adat Ngasa dari Kabupaten Brebes sebagai alternatif materi teks deskriptif yang dikemas dalam bentuk media Powerpoint. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan kebutuhan guru dan siswa terhadap materi memahami isi teks deskriptif budaya, (2) Mengembangkan prototipe pemanfaatan Adat Ngasa sebagai materi memahami isi teks deskriptif budaya, (3) Mendeskripsikan hasil validasi produk pemanfaatan Adat Ngasa sebagai materi memahami isi teks deskriptif budaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian research and development(R&D) dengan lima langkah yaitu merumuskan potensi dan masalah, mengumpulkan data, membuat desain produk, validasi produk, dan revisi desain. Instrumen yang digunakan dalam penelitian meliputi pedoman wawancara, angket, dan lembar uji validasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh berupa, (1) analisis kebutuhan guru dan siswa terhadap pemanfaatan Adat Ngasa di Kabupaten Brebes sebagai alternatif materi pembelajaran teks deskriptif, (2) Prototipe Adat Ngasa sebagai materi dalam pembelajaran teks deskriptif budaya. Materi Adat Ngasa ini dilengkapi dengan petunjuk belajar dan latihan-latihan serta dibuat secara sistematis sesuai dengan silabus bahasa Jawa, (3) hasil validasi prototipe materi Adat Ngasa menunjukan bahwa produk dalam kategori baik dengan skor rata�rata 3,8, sedangkan produk materi yang disajikan dalam media mendapat skor rata-rata 3,4 artinya produk yang dibuat sesuai dan layak untuk di uji coba dalam pembelajaran teks deskriptif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Budaya, Adat Ngasa, Teks deskriptif.
Subjects: N Fine Arts > NL Theater and Dance
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa (S1)
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 30 Jan 2024 03:27
Last Modified: 30 Jan 2024 03:27
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61645

Actions (login required)

View Item View Item