ANALISIS KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA KELAS VIII DITINJAU DARI ADVERSITY QUOTIENT DAN KEMANDIRIAN BELAJAR PADA MODEL REACT BERBANTUAN GOOGLE CLASSROOM


Ririn Elfiana, 4101417067 (2022) ANALISIS KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA KELAS VIII DITINJAU DARI ADVERSITY QUOTIENT DAN KEMANDIRIAN BELAJAR PADA MODEL REACT BERBANTUAN GOOGLE CLASSROOM. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Virus covid-19 merupakan salah satu faktor yang mengubah seluruh tatanan kenegaraan tanpa terkecuali dalam dunia pendidikan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisi ketuntasan kemampuan koneksi matematis dengan model REACT berbantuan google classroom, untuk menganalisis kemampuan koneksi matematis dengan model REACT berbatuan google classroom lebih tinggi daripada kemampuan koneksi matematis dengan model REACT, untuk menganalisis hubungan adversity quotient dan kemandirian belajar terhadap kemampuan koneksi matematis, dan untuk mendiskripsikan kemampuan koneksi matematis ditinjau dari adversity quotient dan kemandirian belajar pada model REACT berbantuan google classroom. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode campuran (mixed method) yaitu metode yang menggabungkan metode kuantitatif dan metode kualitatif. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bawang tahun ajaran 2021/2022. Sampel terdiri dari kelas VIII C sebagai kelas ekperimen dan kelas VIII D sebagai kelas kontrol. Subjek penelitian diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling sehingga diperoleh 6 subjek yang dipilih berdasarkan kategori adversity quotient dan kemandrian belajar. Data kuantitatif diperoleh melalui tes kemampuan koneksi matematis dan angket, sedangkan data kualitatif diperoleh melalui angket dan wawancara. Analisis data yang digunakan pada data kuantitatif yaitu menggunakan software SPSS 20, uji rata-rata satu pihak, uji proporsi, dan uji koefisien determinasi, sedangkan analisis data kualitatif meliputi keabsahan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis data kuantitatif menunjukan bahwa nilai tes akhir kemampuan koneksi matematis pada pembelajaran model REACT berbantuan google classroom mencapai ketuntasan belajar, model pembelajaran REACT berbantuan google classroom lebih tinggi daripada pembelajaran model REACT, serta terdapat hubungan antara adversity quotient dan kemandirian belajar terhadap kemampuan koneksi matematis sebesar 66,5%, sedangkan sisanya yaitu 33,5% dipengaruhi oleh faktor lain. Selain itu, hasil analisis data kualitatif menunjukan bahwa (1) subjek adversity quotient kategori quitters dan kemandirian belajar sedang tidak mampu memenuhi semua indikator kemampuan koneksi matematis, (2) subjek adversity quotient kategori campers dan kemandirian rendah cenderung mampu memenuhi 2 dari 3 indikator kemampuan koneksi matematis, (3) subjek adversity quotient kategori campers dan kemandirian sedang cenderung mampu memenuhi 2 dari 3 indikator kemampuan koneksi matematis (4) subjek adversity quotient kategori campers dan kemandirian tinggi cenderung mampu memenuhi semua indikator kemampuan koneksi matematis (5) Subjek adversity quotient kategori climbers dan kemandirian sedang mampu memenuhi semua indikator kemampuan koneksi matematis, dan (6) Subjek adversity quotient kategori climbers dan kemandirian tinggi mampu memenuhi semua indikator kemampuan koneksi matematis.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Koneksi Matematis, Adversity Quotient, Kemandirian Belajar, REACT, Google Classroom
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > Learning Model
Q Science > QA Mathematics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 30 Jan 2024 02:02
Last Modified: 30 Jan 2024 02:02
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61624

Actions (login required)

View Item View Item