PENGARUH PELATIHAN PROGRAM KARTU PRAKERJA TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA MASA NEW NORMAL DI KOTA SEMARANG


Bella Milleana Fitri Hapsari, 1201418079 (2023) PENGARUH PELATIHAN PROGRAM KARTU PRAKERJA TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA MASA NEW NORMAL DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pandemi COVID-19 membuat berbagai sektor di Indonesia terkena dampak, tak terkecuali di Kota Semarang yang ditandai dengan peningkatan angka kemiskinan. Kebijakan pemerintah pada masa new normal sangat diperlukan untuk membantu peningkatan ekonomi pasca pandemi. Salah satunya melalui pelatihan dalam kartu prakerja. Kegiatan pelatihan diharapkan dapat menambah pelaku usaha baru. Calon wirausaha perlu memiliki minat yang tumbuh dalam dirinya sebelum melakukan wirausaha. Pelatihan dalam kartu prakerja dapat menjadi faktor atau sebagai stimulus untuk meningkatkan minat berwirausaha. Penulis meneliti pengaruh pelatihan program kartu prakerja terhadap minat berwirausaha di Kota Semarang dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh minat berwirausaha peserta. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian ex post facto, dimana penelitian ini dilakukan setelah peristiwa tersebut terjadi. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Populasi penelitian ini adalah peserta kartu prakerja angkatan 1-13 di Kota Semarang yang berjumlah 33.055. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling dan diperoleh sejumlah 397 sebagai sampel penelitian. Kuesioner terdiri atas 42 pertanyaan. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial menggunakan teknik regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelatihan program kartu prakerja berpengaruh positif terhadap minat berwirausaha di Kota Semarang dikarenakan koefisien regresi bernilai positif yaitu 0,542. Pelatihan program kartu prakerja juga berpengaruh signifikan terhadap minat berwirausaha peserta karena nilai Sig. 0,000 atau kurang dari 0,05. Pengaruh pelatihan program kartu prakerja memberikan kontribusi sebesar 68,6% terhadap minat berwirausaha peserta dan sisanya yaitu 31,4% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pelatihan program kartu prakerja yang positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha peserta, maka diharapkan peserta berani dalam membuka usaha baru dan percaya diri dalam menjalankan sebuah usaha agar tercipta banyak wirausahawan baru. Diharapkan agar peserta program kartu prakerja dapat memaksimalkan faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini, agar dapat meningkatkan minat berwirausaha.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pelatihan program, Minat Berwirausaha, Kartu Prakerja
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 29 Jan 2024 02:15
Last Modified: 29 Jan 2024 02:15
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61557

Actions (login required)

View Item View Item