PENGEMBANGAN HERBARIUM BOOK PADA SUB MATERI PTERIDOPHYTA DI SMA


Agata Mega Febriolita, 4401415039 (2022) PENGEMBANGAN HERBARIUM BOOK PADA SUB MATERI PTERIDOPHYTA DI SMA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran materi Plantae di SMA Negeri 12 Semarang belum dapat dilakukan menggunakan sumber belajar yang lengkap dan relevan. Siswa hanya menggunakan media pembelajaran berupa gambar pada buku. Akibatnya, siswa sulit mengenali kelompok tumbuhan tersebut secara jelas. Penelitian ini dilakukan karena kurangnya pemahaman siswa terkait sub materi Pteridophyta yang disebabkan oleh tidak adanya pengamatan tumbuhan paku secara langsung berdasarkan wawancara dengan guru mata pelajaran biologi sebagai observasi awal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran berupa Herbarium Book yang kemudian diujicobakan untuk mengetahui kevalidan dan kepraktisannya sebagai media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R & D) untuk mengembangkan suatu produk berupa media pembelajaran yaitu Herbarium Book. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 12 Semarang dengan subyek penelitian 36 siswa dari kelas X MIPA 2. Proses pembuatan Herbarium Book melalui tahapan yang sesuai dengan prosedur penelitian yang direncanakan, dimulai dari tahap perencanaan, desain, pengembangan dan uji coba. Sebelum diujicobakan kepada siswa, Herbarium Book terlebih dahulu diuji kevalidannya oleh validator ahli media dan ahli materi, kemudian digunakan sebagai media pembelajaran untuk menguji kepraktisannya berdasarkan tanggapan siswa dan tanggapan guru mata pelajaran biologi kelas X di SMA Negeri 12 Semarang. Hasil penelitian menunjukkan Herbarium Book memenuhi kriteria kevalidan menurut ahli media dan ahli materi. Hasil validasi ahli media menunjukkan persentase rata-rata 98,17% yang masuk dalam kategori sangat baik dan validasi ahli materi menunjukkan persentase rata-rata 76,28% yang masuk dalam kategori baik. Pada uji kepraktisan, Herbarium Book memperoleh kategori sangat baik dalam aspek tampilan dengan persentase rata-rata 86,31% sedangkan pada aspek penyajian materi memperoleh kategori baik dengan persentase ratarata 76,22% dan memperoleh kategori baik dalam aspek manfaat dengan persentase rata-rata 79,24%. Herbarium Book dinyatakan valid ditinjau dari aspek media dan aspek materi dan dinyatakan sebagai media pembelajaran yang praktis berdasarkan tanggapan siswa dan hasil wawancara dengan guru secara deskriptif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Media, Herbarium, Kevalidan, Kepraktisan
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 17 Jan 2024 03:58
Last Modified: 17 Jan 2024 03:58
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61379

Actions (login required)

View Item View Item