GAMBARAN BEBAN KERJA GURU SEKOLAH DASAR PADA MASA PANDEMI (Studi Deskriptif pada SDN Petompon 02 dan SD Labschool UNNES Kecamatan Gajahmungkur Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah)
Adhe Aprilia Nurshavira, 6411418107 (2022) GAMBARAN BEBAN KERJA GURU SEKOLAH DASAR PADA MASA PANDEMI (Studi Deskriptif pada SDN Petompon 02 dan SD Labschool UNNES Kecamatan Gajahmungkur Kota Semarang Provinsi Jawa Tengah). Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Pandemi Covid-19 menimbulkan berbagai dampak dalam kehidupan mulai dari ekonomi, keamanan, kesehatan, hingga pendidikan. Dampak dalam pendidikan yaitu perubahan sistem pembelajaran menjadi pembelajaran jarak jauh atau online yang menyebabkan berubahnya beban kerja yang dirasakan guru saat mengajar. Studi pendahuluan yang dilakukan pada SDN Petompon 02 dan SD Labschool UNNES, beban kerja mental guru berada pada kategori tinggi hingga tinggi sekali. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran beban kerja guru Sekolah Dasar pada masa pandemi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan tenik purposive sampling dengan seluruh informan berjumlah 34 guru. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan beban kerja dari jumlah jam mengajar antara guru SDN Petompon 02 dan SD Labschool yang menerapkan kurikulum darurat. Beban Kerja mental guru SDN Petompon 02 berada pada kategori sedang hingga tinggi sekali, sedangkan SD Labschool UNNES berada pada kategori tinggi hingga tinggi sekali. Tingginya beban kerja mental ini disebabkan oleh sulitnya guru melakukan penyesuaian metode pembelajaran online yang kebanyakan menggunakan teknologi. Saran untuk guru yaitu agar dapat memanfaatkan waktu istirahat sebaik mungkin dan memberi batasan waktu yang jelas terkait komunikasi dengan orang tua. Saran untuk kepala sekolah diharapkan diadakannya pelatihan penggunaan IT untuk mengajar dan juga penyediaan jasa konseling bagi guru.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | beban kerja, beban kerja mental, guru sekolah dasar, pandemi |
Subjects: | O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 16 Jan 2024 08:36 |
Last Modified: | 16 Jan 2024 08:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61342 |
Actions (login required)
View Item |