PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP TINGKAT KEBERHASILAN BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN PJOK DI SMP 4 KAJEN KABUPATEN PEKALONGAN 2022


Loviyan Ade Pangestu, 6101418189 (2022) PENGARUH MOTIVASI BELAJAR TERHADAP TINGKAT KEBERHASILAN BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN PJOK DI SMP 4 KAJEN KABUPATEN PEKALONGAN 2022. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (948kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil belajar siswa yang diperoleh dari nilai PTS yang masih kurang maksimal atau dapat dikatakan setara dengan standar kkm dan nilai didapat dari guru pjok. Pada tanggal 18 juli 2022 berdasarkan hasil survey dilapangan dengan melakukan pengamatan kepada siswa dihasilkan bahwa beberapa siswa dari jumlah populasi tidak bersemangat dalam mengikuti kegiatan pembelajaran. Hal tersebut bisa disebabkan oleh faktor eksternal bisa dikatakan faktor dari luar atau faktor internal dikatakan faktor dari dalam diri siswa. Berkaitan dengan hal tersebut kewajiban guru memberikan motivasi belajar supaya tercapai tujuan dalam pembelaran. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah motivasi belajar berpengaruh terhadap hasil belajar siswa, serta penulis ingin mengetahuai seberapa besar pengaruhnya tersebut terhadap hasil belajar siswa, penelitian ini akan dilaksanakan pada tanggal 30 Juli 2022 di SMP 4 Kajen Kabupaten Pekalongan. Penelitian ini menggunkan metode deskriptif kuantitatif, teknik pengumpulan data menggunakan angket,wawancara dan dokumentasi. Populasi 108 siswa dari semua kelas VIII, sampel sejumlah 52 siswa diperoleh dengan Simple Random Sampling, karena sampel tersebut sudah mewakili jumlah dari populasi. Data dianalisis menggunakan analisis statistic deskriptif dan analisis statistic inferesial. Variabel yang digunakan adalah motivasi belajar yang terdiri dari 4 indikator yaitu ketekunan dalam belajar, keyakinan untuk sukses,keuletan dalam berusaha,dan mandiri dalam belajar sedangkan varibel yang digunakan adalah hasil belajar siswa dari nilai PTS PJOK kelas VIII. Adapun hipotesis penelitian ini adalah adanya pengaruh motivasi belajar terhadap tingkat keberhasilan belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian instrument yang diuji terbukti valid karena lebih besar dari 0,300 serta terbukti reliabel dengan nilai 0,603. menunjukan bahwa motivasi belajar berpengaruh signifikan dari hasil penghitungan menggunakan Uji F menunjukan bahwa nilai f sebesar 7.165 > dari f tabel, dan nilai sig sebesar 0,010 < dari 0,050. Dari Uji Koefisien determinasi Model Summary diketahui pengaruhnya tergolong dalam kategori rendah dibuktikan bahwa R Square senilai 12,5%, dan 87,5% dipengaruhi oleh faktor lain. Adapun faktor lain yang dapat mempengaruhi hasil belajar siswa adalah metode pengajaran guru, faktor lingkungan sekolah, faktor sarana dan prasarana sekolah. Dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar sangat berpengaruh terhadap tingkat keberhasilan belajar siswa namun dalam seberapa besar pengaruhnya motivasi belajar tergolong rendah. Saran kepada guru hendaknya selalu meningkatkan motivasi belajar siswa sehingga diperoleh tingkat keberhasilan belajar yang maksimal terutama pada pembelajaran PJOK.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar,Keberhasilan belajar.
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:57
Last Modified: 16 Jan 2024 03:57
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61297

Actions (login required)

View Item View Item