MANAJEMEN DANA ALOKASI KHUSUS NONFISIK BANTUAN OPERASIONAL PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN KESETARAAN PADA PKBM DI KABUPATEN SEMARANG


Siti Rochayani, 0102518002 (2022) MANAJEMEN DANA ALOKASI KHUSUS NONFISIK BANTUAN OPERASIONAL PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN KESETARAAN PADA PKBM DI KABUPATEN SEMARANG. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Thesis] PDF (Thesis)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pendidikan kesetaraan yang merupakan bagian dari pendidikan nonformal seringkali dipandang sebelah mata dan dikenal mempunyai kualitas pembelajaran yang kurang dibandingkan dengan sekolah formal. Hal ini terjadi karena keterbatasan sumberdaya, kualitas manajemen PKBM, dan keterbatasan dana. Pemerintah berupaya untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan kebijakan pemberian dana bantuan operasional penyelenggaraan pendidikan bagi pendidikan kesetaraan sejak tahun 2015. Namun dalam pelaksanaannya seringkali terjadi beberapa hambatan yang disebabkan oleh kualitas pengelolaan pembiayaan di satuan PKBM dan faktor kebijakan pemerintah daerah. Hal ini menarik untuk diteliti terkait dengan kualitas pengelolaan dana BOP di PKBM. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis proses perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, evaluasi dan pengawasan serta dampak dari adanya dana BOP terhadap kualitas layanan pembelajaran pendidikan kesetaraan di beberapa satuan PKBM. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Fokus penelitian ini adalah manajemen dana bantuan operasional pada komponen perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pelaporan Pengumpulan data menggunakan metode kualitatif dan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Subjek penelitian adalah Kepala Seksi Dikmas Dinas pendidikan, Ketua satuan PKBM, bendahara PKBM, tutor/pendidik, serta peserta didik program kesetaraan pada tiga satuan PKBM yang ada di Kabupaten Semarang yaitu : PKBM Mandiri, PKBM Mitra Harapan, dan PKBM Kasih Ummi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada perencanaannya sebagian besar PKBM sudah melibatkan seluruh pengurus, pendidik, dan komite atau pihak eksternal lailnnya untuk mengidentifikasi kebutuhan pembelajaran yang diperlukan dalam penyusunan RKAS, namun ada pula PKBM yang hanya melibatkan personil terpilih saja. Pembagian tugas dan tanggungjawab pengelolaan dana BOP telah terlaksana dengan baik. Namun ada satu PKBM yang dalam pengelolaan dana BOP masih tersentral ke pengelola. Penggunaan dana sudah sesuai dengan juknis. Pengawasan dilakukan secara internal dan eksternal oleh pengelola PKBM, Penilik PNF Korwilcam Bidang Pendidikan, dan Dinas Pendidikan. Pertanggungjawaban berupa laporan yang dilaporkan oleh pengelola ke Dinas Pendidikan. Transparansi dan akuntabilitas sangat dibutuhkan dalam pengelolaan dana BOP. Dampak dari pemberian dana BOP yaitu meningkatkan layanan pembelajaran, meningkatkan jumlah peserta didik, dan motivasi peserta didik untuk bersekolah serta meningkatkan kinerja tutor. Berdasarkan analisa hasil penelitian, manajemen pengelolaan dana bantuan operasional meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan di ketiga satuan PKBM sudah berjalan dengan baik. Akan tetapi perlu peningkatan pada proses pengorganisasian dan pelibatan pihak eksternal untuk transparansi pelaksanaan program, serta perlunya peningkatan kompetensi pengelola keuangan di satuan PKBM. Dampak yang ditimbulkan dari adanya dana BOP terlihat pada peningkatan kualitas layanan, fasilitas pembelajaran, peningkatan jumlah peserta didik dan kinerja tutor, namun belum terlihat dampaknya terhadap kualitas pembelajaran dan lulusan.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: BOP Kesetaraan, manajemen, pembiayaan, kualitas layanan, PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Fakultas: Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan, S2
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 15 Jan 2024 06:52
Last Modified: 15 Jan 2024 06:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61242

Actions (login required)

View Item View Item