PENGARUH VARIASI SUHU PROSES PENGERINGAN CAT TERHADAP KUALITAS KEKERASAN HASIL PENGECATAN


Fa’iq Adhytia Ryantoko, 5202415052 (2022) PENGARUH VARIASI SUHU PROSES PENGERINGAN CAT TERHADAP KUALITAS KEKERASAN HASIL PENGECATAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Skripsi] PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Menurut penelitian Geipel dan Stephan (2005) dengan judul Investigasi Eksperimental Dari Proses Pengeringan Cat Dasar Otomotif. Menyimpulkan bahwa dalam rentang parameter, suhu memiliki pengaruh paling kuat pada tingkat pengeringan total. Efek dari variasi kecepatan dan kelembaban udara lebih kecil. Penggunaan kondisi pengeringan yang lebih lembut mengarah pada komposisi cat yang berbeda selama proses pengeringan, yang mungkin memiliki pengaruh pada kriteria kualitas seperti struktur dari cat. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Variasi suhu pengeringan yang digunakan adalah 90°C, 115°C, dan 140°C. Penelitian ini menggunakan variasi suhu pengeringan cat 90°C, 115°C, dan 140°C menggunakan oven yang akan diaplikasikan pada plat yang sudah dilakukan proses pengecatan, kemudian spesimen yang sudah jadi akan dilakukan pengujian tingkat kekerasan cat. Data yang dihasilkan dari penelitian yang diperoleh kemudian ditampilkan dalam table dan grafik, yang selanjutnya dideskripsikan dan dianalisis dengan kalimat yang sederhana yang mudah dipahami oleh pembaca. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dengan alat uji kekerasan hasil menunjukkan bahwa suhu pengeringan 140°C mendapatkan nilai kekerasan paling tinggi dengan nilai kekerasan 136.6 Konig. Suhu 115°C mendapatkan nilai kekerasan paling tinggi kedua dengan nilai kekerasan 118.9 Konig. Suhu 90°C mendapatkan nilai kekerasan paling rendah sebesar 92.8 Konig. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa suhu pengeringan 115°C adalah suhu pengeringan paling ideal untuk jenis cat yang digunakan. Karena, secara visual dan nilai kekerasan mendapatkan hasil yang baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: variasi suhu pengeringan, kekerasan
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Mesin S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 15 Jan 2024 04:04
Last Modified: 15 Jan 2024 04:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/61223

Actions (login required)

View Item View Item