PENGARUH LATIHAN SENAM DAN JENIS KELAMIN TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR SISWA KELAS 6 SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN SIMPANG RIMBA KABUPATEN BANGKA SELATAN


Donny Firmansyah, 0602520048 (2022) PENGARUH LATIHAN SENAM DAN JENIS KELAMIN TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR SISWA KELAS 6 SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN SIMPANG RIMBA KABUPATEN BANGKA SELATAN. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Thesis] PDF (Thesis)
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Permasalahan dalam penelitian belum diketahui pengaruh latihan senam dan jenis kelamin terhadap perkembangan motorik kasar, Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh latihan senam bedincak dan senam PGRI terhadap perkembangan motorik kasar, perbedaan pengaruh laki-laki dan perempuan terhadap perkembangan motorik kasar, interaksi antara latihan senam dan jenis kelamin terhadap perkembangan motorik kasar. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan desain faktorial 2x2, Populasi penelitian adalah siswa SD kelas 6 Usia 11-16 tahun di kecamatan simpang rimba berjumlah 472 orang, Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling dengan jumlah sampel 60 orang, Variabel penelitian : Variabel Independent : Senam Bedincak dan PGRI, Variabel depedent : Perkembangan motorik kasar, Variabel atributif : Laki-laki dan perempuan, Instrument test penelitian adalah tes motor ability : Tes Shuttle Run 4x1 meter, Tes lempar tangkap bola jarak 1 meter dengan tembok, Tes Stork Stand Positional Balance, Lari cepat 30 meter, Teknik analisis data menggunakan Analysis Of Varian (Anova) pada taraf signifikasi α : 0,05. Hasil penelitian ini : (1) Perbedaan antara latihan senam bedincak dan senam PGRI terhadap perkembangan motorik kasar latihan senam Bedincak x̄ 14,79, ± 8,41 dan senam PGRI x̄ 16,77, ± 9,3, F hitung 18,204 > F tabel 4,11, sig 0,000 < α 0,05. (2) Perbedaan antara laki-laki dan perempuan terhadap perkembangan motorik kasar dimana jenis kelamin laki-laki x̄ 17,25, ± 10,18 dan kelompok yang berjenis kelamin perempuan sebesar x̄ 14,30, ± 7,14, F hitung 15,081 > F tabel 4,11, sig 0,001 < α 0,05. (3) Interaksi antara latihan senam dan jenis kelamin terhadap perkembangan motorik kasar dengan F hitung 1.162 > F tabel 4,11 dan sig 0,282 > 0,05. Simpulan penelitian : (1) Ada perbedaan pengaruh Latihan senam Bedincak dan Senam PGRI terhadap perkembangan motorik kasar yaitu latihan senam PGRI memberikan pengaruh lebih baik terhadap Perkembangan motorik kasar dibandingkan latihan senam bedincak (2) Ada perbedaan pengaruh jenis kelamin Laki-Laki dan Perempuan terhadap perkembangan motorik kasar yaitu jenis kelamin laki-laki memberikan pengaruh lebih baik terhadap perkembangan motorik kasar dibandingkan perempuan (3) Tidak terdapat perbedaan interaksi antara Pengaruh Latihan Senam dan Jenis kelamin Terhadap Perkembangan Motorik Kasar. Sebagai alternatif bagi guru agar dapat meningkatkan perkembangan motorik kasar dengan menggunakan latihan senam bedincak dan senam PGRI.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Latihan, Senam Bedincak, Senam PGRI, Perkembangan Motorik Kasar.
Subjects: O Sport > Ilmu Keolahragaan
O Sport > Education, Training, Research
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S2
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 08 Jan 2024 03:17
Last Modified: 08 Jan 2024 03:17
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/60858

Actions (login required)

View Item View Item