PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS LECTORA INSPIRE UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS RANAH KOGNITIF MATERI JENIS-JENIS USAHA KELAS V SDN TULIS 02 BATANG


SILVA MUFTI ADLIA, 1401418308 (2022) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS LECTORA INSPIRE UNTUK PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS RANAH KOGNITIF MATERI JENIS-JENIS USAHA KELAS V SDN TULIS 02 BATANG. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 1401418308_Silva Mufti Adlia - Silva Mufti Adlia.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas V SDN Tulis 02 Batang pada muatan pelajaran IPS. Hal ini terjadi karena media yang digunakan tidak inovatif, hanya menggunakan media gambar, dan belum menggunakan media pembelajaran berbasis IT. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire dan menguji kelayakan serta keefektifan media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire pada muatan pelajaran IPS materi jenis-jenis usaha masyarakat Indonesia kelas V SDN Tulis 02 Batang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Research and Development (R&D) menggunakan model pengembangan Borg and Gall. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Tulis 02 yang dibagi menjadi subjek uji coba produk skala kecil berjumlah 9 siswa dan subjek uji coba pemakaian produk (skala besar) berjumlah 33 siswa. Penelitian dilakukan pada bulan Januari - Mei 2022. Terdapat dua variabel dalam penelitian ini yaitu media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire sebagai variabel bebas dan hasil belajar siswa kelas V muatan pelajaran IPS sebagai variabel terikat. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes (pretest dan posttest) dan teknik non-tes (observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi). Analisis data menggunakan teknik analisis data produk, analisis data awal, dan analisis data akhir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire berkategori sangat layak dengan persentase penilaian kelayakan penyajian sebesar 91,6% dan penilaian kelayakan isi sebesar 93,3%. Media ini juga efektif dibuktikan denga hasil uji perbedaan rata-rata menggunakan uji t yang diperoleh t hitung > t tabel (25,81 > 2,036). Hasil uji peningkatan rata-rata (N-Gain) sebesar 0,57 dengan kategori sedang. Guru dan siswa memberi tanggapan positif terhadap media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire sebesar 100%. Kesimpulan dari penilitian ini adalah pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire berhasil diselesaikan dengan baik oleh peneliti sehingga dapat dikatakan sangat layak dan sangat efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Tulis 02 Batang. Saran untuk penelitian selanjutnya agar dapat mengupayakan media pembelajaran interaktif berbasis Lectora Inspire sebagai media pembelajaran pada muatan dan materi pembelajaran lainnya sehingga pembelajaran dapat berlangsung efektif

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran Interaktif, Lectora Inspire, hasil belajar IPS
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 05 Sep 2023 07:11
Last Modified: 05 Sep 2023 07:11
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/59839

Actions (login required)

View Item View Item