Pembelajaran Ansambel Musik Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Pangkah


Anantyo Widy Febrianto , 2503406549 (2011) Pembelajaran Ansambel Musik Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Pangkah. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pembelajaran Ansambel Musik Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Pangkah]
Preview
PDF (Pembelajaran Ansambel Musik Kelas VIII Di SMP Negeri 1 Pangkah) - Published Version
Download (4MB) | Preview

Abstract

Seni Musik di Sekolah Menengah Pertama (SMP) merupakan salah satu bagian dari mata pelajaran Seni Budaya. Salah satu pokok bahasan yang ada dalam mata pelajaran Seni Musik adalah ansambel musik. Pembelajaran ansambel musik yang direncanakan dengan baik oleh guru, akan berlangsung secara efektif dan optimal. Fasilitas yang diberikan guru terhadap siswa dengan cara memberikan perhatian, menggunakan metode pembelajaran yang efektif akan mempermudah siswa dalam menerima dan memahami materi pelajaran. Dalam ansambel musik terdapat dua jenis yaitu ansambel musik sejenis dan ansambel musik campuran. Ansambel musik sejenis terdapat satu jenis alat musik dalam jumlah banyak. Ansambel musik campuran menggunakan alat musik melodis, harmonis, dan ritmis yang dimainkan secara bersama-sama. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pembelajaran ansambel yaitu pemilihan lagu harus sesuai dengan jiwa anak dan mudah dihafal. Pemilihan jenis alat musik bagi siswa harus tepat, pemeliharaan alat-alat musik agar awet dan tahan lama, sikap badan yang baik dan benar dalam bermain alat musik, waktu latihan bermain alat musik, materi teori musik yang meliputi melodi, irama, harmoni dan ekspresi. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah: Bagaimana Implementasi pembelajaran ansambel musik dalam mata pelajaran seni musik di kelas 8 pada SMP Negeri 1 Pangkah Tegal, kesulitan yang di alami siswa dalam pembelajaran dan upaya guru dalam mengatsi kesulitan yang dialami siswa pada pembelajaran Ansambel Musik di SMP Negeri 1 Pangkah Tegal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan Implementasi pembelajaran ansambel musik di SMP Negeri 1 Pangkah. Manfaat yang diharapkan dalam penelitian ini adalah: siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dapat meningkatkan keterampilan bermain ansambel musik, guru Seni Budaya SMP menggunakan metode yang tepat dan menarik dalam pembelajaran ansambel musik pada siswa SMP. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptif. Lokasi penelitian adalah SMP N 1 Pangkah. Sasaran penelitian adalah pembelajaran ansambel musik di SMP N 1 Pangkah. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi data yaitu memeriksakan kebenaran data yang diperolehnya kepada pihak-pihak yang dapat dipercaya. Data yang terkumpul dianalisa dengan cara pengumpulan data, proses reduksi, proses klarifikasi, dan proses verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran ansambel musik di SMP N 1 Pangkah dibagi empat tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, tahap evaluasi, dan remidi/tindak lanjut. Kesulitan yang ditemui siswa dalam pembelajaran Mengekspresikan Karya Seni Musik adalah : (1) membaca Partitur, (2) Pernapasan, (3) Penjarian (4) Interprestasi/Pembawaan, Upaya yang dilakukan Guru terhadap kesulitan siswa adalah (1) Pengadaan Ekstrakulikuler, (2) Pengelompokkan alat musik, (3) Penggunaan notasi yang tepat, (4) Presentasi setiap kelompok. Berdasarkan temuan tersebut maka saran-saran peneliti sebagai berikut: Siswa meningkatkan kreativitas bermain ansambel musik baik individual maupun diharapkan secara kelompok, menggunakan metode yang tepat, waktu pelajaran Seni Budaya (Seni Musik) satu jam pelajaran (40 menit) digunakan sebaikbaiknya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Ansambel Musik
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Musik)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 20 Oct 2011 04:28
Last Modified: 25 Apr 2015 06:09
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/5974

Actions (login required)

View Item View Item