PENGOMPOSAN SERASAH TANAMAN DAN KOTORAN SAPI MENGGUNAKAN GUNDUKAN TANAH RAYAP SEBAGAI BULKING AGENT
Ayu Kholifah Mahsusoh, 4411417020 (2022) PENGOMPOSAN SERASAH TANAMAN DAN KOTORAN SAPI MENGGUNAKAN GUNDUKAN TANAH RAYAP SEBAGAI BULKING AGENT. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
PDF (Skripsi)
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Pembuatan pupuk dari bahan organik menjadi salah satu solusi agar sampah organik dapat dimanfaatkan sebagai kompos. Gundukan tanah rayap dipilih sebagai bulking agent karena memiliki kepadatan yang cukup tinggi sehingga efektif jika dijadikan bulking agent pembuatan pupuk kompos. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penambahan bulking agent gundukan tanah rayap terhadap perubahan faktor lingkungan dan perubahan unsur hara tanah pada pembuatan kompos. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor. Pengambilan data dilakukan dengan perhitungan beberapa parameter yaitu faktor lingkungan dan unsur hara kompos. Dari hasil penelitian pada beberapa parameter faktor lingkungan memenuhi standar SNI kompos yang terdapat pada komposisi gundukan tanah rayap 0,5 kg kecuali pada parameter kelembaban dan volume reduksi. Untuk analisis pada sifat fisik terlihat pada parameter warna kompos, komposisi yang tidak memenuhi standar SNI yaitu pada komposisi gundukan rayap tanah sebesar 4 kg yang tetap berwarna cokelat tanah. Sedangkan pada parameter tekstur komposisi gundukan rayap tanah yang tidak mencapai standar SNI yaitu pada komposisi 1 kg dan 2 kg yang bertekstur agak kasar dan 4 kg yang bertekstur kasar. Sedangkan pada parameter bau semua mencapai standar SNI karena pada semua komposisi memiliki bau seperti tanah. Pada analisis unsur hara terlihat bahwa hampir semua parameter unsur hara memenuhi standar SNI dan yang terbaik pada komposisi 0,5 kg kecuali pada K-total semua komposisi tidak memenuhi standar SNI. Hal ini disebabkan oleh curah hujan yang tinggi sehingga kadar K-total hanyut terlarut air. Berdasarkan hasil penelitian tidak terdapat efek pada penambahan gundukan tanah rayap sebagai bulking agent pada pembuatan kompos yang mempengaruhi faktor lingkungan namun terdapat efek pada parameter unsur hara. Variasi komposisi gundukan tanah rayap sebesar 0,5 kg merupakan komposisi yang terbaik untuk pengomposan dilihat dari parameter unsur hara sesuai standar SNI : 19-7030-2004. Pengomposan menggunakan gundukan tanah rayap dapat berpotensi sebagai salah satu alternatif untuk pengendalian rayap dan pengurangan limbah organik. Kata kunci : Gundukan Rayap Tanah, Kompos, Bulking Agent.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kompos, Kotoran Sapi, Serasah Tanaman, Tanah Rayap |
Subjects: | Q Science > QK Botany |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 21 Aug 2023 01:30 |
Last Modified: | 21 Aug 2023 01:30 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/59731 |
Actions (login required)
View Item |