PERENCANAAN CREATIVE HUB DI JAKARTA TIMUR DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR TROPIS KONTEMPORER
Farah Fadlillah, 5112418023 (2022) PERENCANAAN CREATIVE HUB DI JAKARTA TIMUR DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR TROPIS KONTEMPORER. Under Graduates thesis, Unnes.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (14MB) | Request a copy |
Abstract
Torehan prestasi dengan kinerja ekonomi terhebat di dunia serta prospek besar akibat pesatnya perkembangan perekonomian Indonesia dapat terwujud melalui sektor ekonomi kreatif. Ekonomi kreatif adalah konsep ekonomi yang produknya dihasilkan dari kreativitas, ide, dan pengetahuan manusia sebagai aset utamanya. Pemerintah juga turut berkontribusi dengan menerbitkan PERPRES RI Nomor 6 Tahun 2015, yang mengimbau untuk mendorong, memperkuat, serta mempromosikan ekonomi kreatif dalam upaya meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional. Berdasarkan permasalahan tersebut, penting bahwa adanya creative hub sebagai pusat kegiatan ekonomi kreatif di tiap sentra kegiatan masyarakat yang mampu mengangkat serta mengembangkan potensi ekonomi di setiap daerah termasuk Jakarta Timur. Sebagai salah satu kota dengan wilayah terluas di DKI Jakarta, Jakarta Timur memiliki berbagai potensi yang patut dikembangkan. Landasan Program Perencanaan dan Perancangan Arsitektur ini dikerjakan dengan metode pengumpulan data primer berupa observasi dan wawancara, serta pengumpulan data sekunder dengan studi dokumen/literatur. Data yang didapat kemudian akan diolah dengan analisis deskriptif dan dilakukan sintesis data untuk menyusun penyelesaian masalah dalam desain dari berbagai aspek pendekatan. Perencanaan creative hub yang akan dibuat berupa bangunan single building di atas lahan seluas 17.874 m2 di Jakarta Timur dengan pendekatan desain arsitektur tropis kontemporer. Arsitektur tropis kontemporer berorientasi pada iklim tropis, tetapi memiliki kebebasan bereskpresi dalam desainnya mengikuti perkembangan zaman. Pendekatan ini bertujuan agar tercapainya kenyamanan pengguna yang mendukung produktivitas masyarakat kreatif. Salah satu penerapannya, yaitu dengan menggunakan material berkelanjutan seperti kayu, batu alam, bata, beton, bambu, dan sebagainya. Sehingga, nantinya creative hub yang direncanakan dapat memberikan solusi atas segala kebutuhan masyarakat sekaligus berdampak baik pada lingkungan sekitar.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Creative Hub, Jakarta Timur, Arsitektur Tropis Kontemporer |
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 29 Mar 2023 02:32 |
Last Modified: | 29 Mar 2023 02:32 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56771 |
Actions (login required)
View Item |