REDESAIN PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AHLUL QUR’AN DI KOTA SEMARANG DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGIS


Alif Fadhila, 5112415006 (2022) REDESAIN PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AHLUL QUR’AN DI KOTA SEMARANG DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR EKOLOGIS. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 5112415006 - Alif Fadhila.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Redesain Pondok Pesantren Tahfidz Ahlul Qur’an adalah suatu bangunan yang diredesain unuk meningkatkan kegiatan pembelajaran dan pelatihan anak terhadap Al-Qur’an di area Kota Semarang. Hal ini bertujuan menyediakan dan memfasilitasi kegiatan di pondok pesantren bagi para penggunanya baik santri, santriwati dan juga pengelola. Fasilitas yang akan diberikan pada Redesain Pondok Pesantren Tahfidz Ahlul Qur’an menunjang untuk pendampingan, area pelatihan, fasilitas pendidikan dan keagamaan. Selanjutnya pada perencanaan dan perancangan “Redesain Pondok Pesantren Tahfidz Ahlul Qur’an”, penulis melakukan proses pengumpulan data baik langsung maupun tidak langsung. Setelah data yang dibutuhkan tekumpul, langkah selanjutnya yaitu proses analisa sehingga memperoleh hasil yang terbaik. Selama proses analisa, pendekatan desain arsitektur Arsitektur Ekologis yang digunakan. Analisa yang dilakukan terbagi ke dalam 5 (lima) aspek perencanaan dan perancangan arsitektur yaitu aspek fungsional, aspek kontekstual, aspek kinerja, aspek struktural, dan aspek arsitektural. Hasil dari pengumpulan data, analisa, dan pendekatan yang dilakukan, didapatkan rekomendasi desain sebuah “Redesain Pondok Pesantren Tahfidz Ahlul Qur’an” yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Dalam melakukan proses desain selanjutnya, aspek-aspek perencanaan dan perancangan arsitektur yang telah dianalisa dijadikan sebagai pedoman untuk merancang bangunan yang sesuai.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Redesain, Pondok Pesantren, Tahfidz, Kota Semarang, Arsitektur Ekologis
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Fakultas: Fakultas Teknik > Teknik Arsitektur, S1
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 27 Mar 2023 04:49
Last Modified: 27 Mar 2023 04:49
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56665

Actions (login required)

View Item View Item