PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS DISCOVERY LEARNING SEBAGAI BAHAN AJAR SISWA SMA PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN


Yosima Dhea Ghaziah Hura, 4401418021 (2022) PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS DISCOVERY LEARNING SEBAGAI BAHAN AJAR SISWA SMA PADA MATERI SISTEM PENCERNAAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4401418021 - Yosima Dhea Ghaziah Hura.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena tingginya perkembangan IPTEK yang belum dimanfaatkan untuk mendukung proses belajar seperti penggunaan e-modul di SMA 2 Sragen untuk materi sistem pencernaan, rendahnya hasil belajar pada materi sistem pencernaan siswa SMA N 2 Sragen, serta proses belajar mengajar yang terbatas untuk tatap muka dan waktu karena pandemi covid-19. Tujuan penelitian untuk menganalisis kelayakan e-modul berbasis discovery learning sebagai bahan ajar siswa SMA pada materi sistem pencernaan, dan menganalisis hasil belajar siswa dengan penggunaan e-modul berbasis discovery learning sebagai bahan ajar siswa SMA pada materi sistem pencernaan. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D). Desain produk yang telah dibuat kemudian divalidasi oleh ahli materi dan ahli media sebelum dilakukan uji produk. Adapun rata-rata hasil validasi materi sebesar 78,7% dan skor validasi media 94,32%. Uji coba produk dengan skala kecil dilakukan untuk menganalisis kepraktisan produk yang dilakukan oleh 30 siswa kelas XII SMA dan guru pengampu mata pelajaran biologi. Hasil uji kepraktisan yang dilakukan oleh guru memiliki rata-rata skor 92.43% dan oleh siswa 88.6%. Kemudian, dilakukan uji pemakaian dengan skala besar untuk mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan e-modul yang dilakukan pada kelas XI MIPA 1, XI MIPA 2, dan XI MIPA 4 SMA N 2 Sragen. Hasilnya, rata-rata nilai siswa 83.27 dan persentase ketuntasan klasikal kelas XI MIPA 1 82.35%, XI MIPA 2 82.35%, dan XI MIPA 4 91.67%. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan diperoleh simpulan bahwa e-modul berbasis discovery learning materi sistem pencernaan layak, dan efektif untuk digunakan sebagai bahan ajar siswa SMA menurut para ahli, guru, dan siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: e-modul, discovery learning, bahan ajar, sistem pencernaan
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 27 Mar 2023 03:26
Last Modified: 27 Mar 2023 03:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56651

Actions (login required)

View Item View Item