PERAN BPBD KOTA BANDAR LAMPUNG DAN PARTISIPASI MASYARAKAT KELURAHAN SUKARAME KOTA BANDAR LAMPUNG DALAM PENANGANAN BENCANA NON-ALAM COVID-19 DI KOTA BANDAR LAMPUNG
Shafarina Sari, 3601417026 (2022) PERAN BPBD KOTA BANDAR LAMPUNG DAN PARTISIPASI MASYARAKAT KELURAHAN SUKARAME KOTA BANDAR LAMPUNG DALAM PENANGANAN BENCANA NON-ALAM COVID-19 DI KOTA BANDAR LAMPUNG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Tahun 2020 awal, Indonesia dikejutkan dengan adanya virus yang baru ditemukan, yaitu Covid-19. Bandar Lampung merupakan salah satu daerah yang ada di Indonesia yang juga termasuk daerah yang tinggi angka kasus Covid-19 nya. Dengan adanya pandemi Covid-19 ini, tentunya diperlukan penanganan serius oleh pemerintah dan masyarakatnya. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui peran BPBD Kota Bandar Lampung dalam Penanganan Covid19 di Bandar Lampung, dan 2) untuk mengetahui partisipasi masyarakat Kelurahan Sukarame dalam penanganan Covid-19 di Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Lokasi penelitian ini dilakukan di BPBD Kota Bandar Lampung dan masyarakat yang ada di kelurahan sukarame Kota Bandar Lampung. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data diperoleh dari sumber data primer dan sekunder. Uji keabsahan data dalam penelitian menggunakan triangulasi sumber. Teknik analisis data menggunakan analisis data yang dikembangkan oleh Crreswell. Hasil penelitian ini meliputi dua hal. Pertama, peran BPBD dalam penanganan Covid-19 di Bandar Lampung sudah baik, dalam menjalankan perannya menangani Covid-19 di Bandar Lampung, BPBD menjalankan tugas pokoknya, yaitu menetapkan pedoman dan pengarahan terhadap usaha penanggulangan bencana, menetapkan standarisasi serta kebutuhan penyelenggaraan penanggulangan bencana berdasarkan peraturan perundangundangan, melaksanakan penanggulangan bencana pada daerahnya, dan mengendalikan pengumpulan uang dan barang. Masyarakat Kelurahan Sukarame pun ikut bekerjasama dalam penanganan Covid-19. Masyarakat berpartisipasi secara aktif dalam aktivitas pencegahan penyebaran di lingkungan masing-masing dengan mematuhi setiap kebijakan dari pemerintah. Saran dalam penelitian ini adalah bagi peneliti selanjutnya untuk melakukan penelitian pada satuan lain yang juga menjadi bagian dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 agar mendapatkan informasi lebih mendalam mengenai penanganan Covid-19 di Bandar Lampung.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran BPBD, Partisipasi Masyarakat, Covid-19 |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, S1 |
Depositing User: | Sri Wahyuningsih |
Date Deposited: | 02 Mar 2023 04:14 |
Last Modified: | 02 Mar 2023 04:14 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56427 |
Actions (login required)
View Item |