PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL PADA MADRASAH TSANAWIYAH DI KECAMATAN WONOSALAM KABUPATEN DEMAK


Siti Mas’adah, 3601416008 (2022) PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL PADA MADRASAH TSANAWIYAH DI KECAMATAN WONOSALAM KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3601416008 - Siti Masadah.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Problematika pembelajaran IPS di dalam kelas diantaranya adalah guru yang bersifat monodisiplin,metode dan media pembelajaran, serta sarana dan prasarana pendukung pembelajaran. Pembelajaran IPS yang ada di lingkup Sekolah Menengah menggunakan konsep 5 M yaitu: Mengamati, Menanya, Mencoba, Menalar, dan Mengkomunikasikan. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Menganalisis problematika pembelajaran ilmu pengetahuan sosial oleh guru IPS (2) Mendeskripsikan penyelesaian problematika pembelajaran oleh guru IPS (3) Menganalisis interaksi antar guru IPS. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Sumber data diperoleh dari data primer dan sekunder. Alat dan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Uji keabsahan data melalui triangulasi. Analisis data menggunakan analisis data model interaktif, yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan atau verifikasi. Hasil penelitian yang sudah dilakukan, peneliti pengajukan saran sebagai berikut: (1) guru hendaknya menggukan media dan metode pembelajaran yang bervariasi agar peserta didik lebih bersemangat saat pembelajaran (2) guru hendaknya dapat mengembangkan kreatifitas dalam menyusun RPP sesuai kemampuan peserta didik (3)penugasan peserta didik hendaknya dikaitkan dengan lingkungan sekitar, agar kemampuan berfikir dan menalar peserta didik bertambah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: : Kurikulum 2013, Pembelajaran IPS, Problematika.
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, S1
Depositing User: Sri Wahyuningsih
Date Deposited: 02 Mar 2023 01:29
Last Modified: 02 Mar 2023 01:29
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56417

Actions (login required)

View Item View Item