PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS 8 DI SMP NEGERI 42 SEMARANG
Annis Puspitasari, 3601415038 (2022) PELAKSANAAN PEMBELAJARAN DARING PADA MATA PELAJARAN IPS KELAS 8 DI SMP NEGERI 42 SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Dampak dari penyebaran coronavirus disease (covid-19) adalah adanya pembatasan kegiatan di ruang publik, salah satunya adalah kegiatan pendidikan. Adanya peraturan pemerintah yang mengatur pembatasan kegiatan sosial mengakibatkan kegiatan belajar di sekolah juga ikut berhenti, maka agar kegiatan pembelajaran tetap dapat dilaksanakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia menerbitkan surat edaran tentang penyelenggaraan kegiatan belajar di rumah secara daring. Karena perubahan sistem pembelajaran memberikan dampak pada motivasi belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pelaksanaan pembelajaran daring pada mata pelajaran IPS kelas 8 di SMP Negeri 42 Semarang; (2) mengetahui kendala yang dialami siswa dan guru dalam pelaksanaan pembelajaran secara daring kelas 8 di SMP Negeri 42 Semarang; (3) mengetahui upaya yang dilakukan guru dan sekolah untuk mengatasi kendala dalam pembelajaran daring kelas 8 di SMP Negeri 42 Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif oleh Moleong(2018) dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara, kuisioner dan dokumentasi. Lokasi penelitian di SMP Negeri 42 Semarang. Data diperoleh dari hasil wawancara, kuisioner dan dokumentasi kepada informan. Uji validitas data menggunakan teknik triangulasi data. Teknik analisis data penelitian ini meliputi pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui bahwa: (1) kegiatan pembelajaran di SMP Negeri 42 Semarang dilakukan secara daring dengan memanfaatkan media aplikasi google classmeet, classroom, zoom meeting, dan whatsapp; (2) hambatan yang dialami oleh siswa dan guru dalam kegiatan pembelajaran secara daring adalah keterbatasan dalam komunikasi secara langsung, gangguan jaringan internet saat sesi zoom meeting dan kehadiran siswa pada sesi zoom meeting karena masih berbagi handphone dengan orang tua. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dapat diajukan saran berikut: (1) guru diharapkan mempersiapkan komponen pembelajaran yang sistematis agar kegiatan pembelajaran dapat berjalan secara sistematis; (2) guru sebaiknya lebih banyak mempersiapkan komponen pendukung agar kegiatan pembelajaran yang dilakukan secara daring lebih menarik dan komunikatif sehingga siswa lebih bersemangat dalam mengikuti pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pembelajaran daring, motivasi belajar, IPS |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, S1 |
Depositing User: | Sri Wahyuningsih |
Date Deposited: | 01 Mar 2023 03:57 |
Last Modified: | 01 Mar 2023 03:57 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56415 |
Actions (login required)
View Item |