PENGARUH PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, UKURAN PERUSAHAAN DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY) DI MODERASI OLEH VARIABEL LEVERAGE


Clarissa Rizky Amalia, 7211417129 (2021) PENGARUH PROFITABILITAS, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, UKURAN PERUSAHAAN DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY) DI MODERASI OLEH VARIABEL LEVERAGE. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7211417129 - Clarissa Rizky Amalia vv.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Pengungkapan CSR merupakan suatu bukti atau cerminan tingkat responsibilitas, akuntabilitas dan transparansi perusahaan kepada masyarakat, investor, dan stakeholder lainnya. Pengungkapan CSR dapat mempengaruhi pengambilan keputusan stakeholder. Tujuan dari penelitian ini untuk analisis pengaruh profitabilitas, kepemilikan institusional, ukuran perusahaan dan umur perusahaan terhadap pengungkapan CSR yang dimoderasi dengan variabel leverage. Perusahaan manufaktur sub-sektor bahan dasar dan kimia yang telah listing di BEI periode 2017-2019 merupakan populasi dalam penelitian ini. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling yang menghasilkan 33 unit analisis pada tiap tahun penelitian. Metode dokumentasi digunakan dalam pengumpulan data penelitian. Pengukuran kuantitas pengungkapan CSR menggunakan 136 item pengungkapan berdasarkan GRI Indeks 2016. Alat analisis menggunakan Moderated Regression Analysis (MRA) dengan alat bantu analisis IBM SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap tingkat pengungkapan CSR perusahaan. Akan tetapi profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap tingkat pengungkapan CSR perusahaan. Kepemilikan institusional dan umur perusahaan tidak berpengaruh terhadap tingkat pengungkapan CSR perusahaan.Variabel leverage mampu memoderasi pengaruh variabel ukuran perusahaan dan profitabilitas terhadap tingkat pengungkapan CSR perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian ini, perusahaan disarankan untuk meningkatkan pengungkapan CSR agar dapat memiliki tingkat responsibilitas, akuntabilitas dan transparansi perusahaan lebih baik lagi untuk mewujudkan kebutuhan stakeholder yang dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan. Penelitian ini memiliki keterbatasan yaitu hanya menggunakan sampel sub-sektor bahan dasar dan kimia sehingga hasilnya kurang bervariasi. Selain itu, pengukuran pengungkapan CSR menggunakan check list item sehingga tidak dapat membedakan bobot skor pengungkapan item yang mendetail atau tidak di tiap item pengungkapannya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: CSR, Profitabilitas, Kepemilikan Institusional, Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Leverage.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 09 Feb 2023 02:29
Last Modified: 09 Feb 2023 03:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56182

Actions (login required)

View Item View Item