VERIFIKASI METODE UJI PENETAPAN KADAR VITAMIN D3 5000 IU TABLET SECARA HPLC DAN UJI STABILITAS DIPERCEPAT
Mia Nur Alia Rahmawati, 4311418028 (2022) VERIFIKASI METODE UJI PENETAPAN KADAR VITAMIN D3 5000 IU TABLET SECARA HPLC DAN UJI STABILITAS DIPERCEPAT. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Wabah virus Covid-19 menyebar pada tahun 2019, virus ini telah banyak memakan korban jiwa, dampak ekonomi, serta meningkatnya angka kemiskinan. Penelitian sebelumnya dengan memberikan Vitamin D3 kadar 5000 IU yang setara 125 µg kolekalsiferol mampu mempercepat pemulihan untuk gejala Covid-19 ringan hingga sedang, sehingga perusahaan farmasi banyak memproduksi Vitamin D3 yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan vitamin harian. Kadar zat aktif dalam suatu obat dalam bentuk baru yang akan diproduksi pada sebuah perusahaan perlu dilakukan verifikasi atau validasi metode. Tujuan dari verifikasi metode ialah untuk memastikan apakah analis dan laboratorium yang digunakan dapat menggunakan metode analisis dengan baik. Dalam penelitian ini fase diam yang digunakan ialah kolom C18 dan fase gerak yang digunakan ialah asetonitril : air (95:5 v/v), dengan suhu kolom 40oC, kecepatan alir 1 mL/menit, dan panjang gelombang 265 nm (USP 43, 2020). Uji kesesuaian sistem pada penelitian ini didapat lempeng teori (N) sebesar 10985,4 dengan faktor tailing 1,1 dan persen RSD untuk area dan waktu retensi sebesar 0,6 dan 0,47%. Puncak Vitamin D3 terbentuk pada menit ke- 9,607. Parameter uji linieritas didapat persamaan regresi linier yakni y = 133x + 1316 dan nilai koefisien korelasi r = 0,9997. Parameter linieritas telah memenuhi syarat dimana kriteria penerimaan koefisien korelasi bernilai ≥ 0,999, batas deteksi (LoD) sebesar 27,67 ppm dan batas kuantitasi (LoQ) sebesar 92,24 ppm. Standar deviasi relatif (RSD) presisi ripitabilitas adalah 1,9% dengan kriteria penerimaan dari parameter uji presisi ialah nilai %RSD ≤ 2%. Persen recovery untuk masing-masing konsentrasi didapat 101,56; 99,35; dan 100,65% dimana hasil berada pada rentang 95-105%. Parameter dari uji spesifisitas yakni tidak adanya pengganggu pada puncak utama dalam waktu retensi keluarnya puncak utama. Uji stabilitas larutan yang dilakukan selama 24 jam menghasilkan persen recovery yang berada pada rentang 95-105% Larutan sampel Vitamin D3 5000 IU stabil dalam 24 jam. Pada stabilitas minggu ke-0 kadar dari sampel Vitamin D3 5000 IU sebesar 99,03%, untuk stabilitas minggu ke-6 pada penyimpanan suhu 30oC didapatkan kadar sebesar 101,28%, dan untuk stabilitas minggu ke-6 pada penyimpanan suhu 40oC didapatkan kadar sebesar 100,56%. Kriteria penerimaan dalam sampel sediaan tablet Vitamin D3 5000 IU mengandung 90-115% kolekalsiferol dapat disimpulkan bahwa Vitamin D3 5000 IU stabil pada kondisi suhu 30oC dan 40oC pada penyimpanan waktu 6 minggu (USP 43, 2020)
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Verifikasi Metode Analisis, Vitamin D3, dan Uji stabilitas |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 08 Feb 2023 02:36 |
Last Modified: | 08 Feb 2023 02:36 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56134 |
Actions (login required)
View Item |