VALIDASI METODE PADA PENETAPAN KADAR SENYAWA ANDROGRAFOLID DALAM EKSTRAK SAMBILOTO MENGGUNAKAN METODE KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI


Atik Rismawati, 4311418013 (2022) VALIDASI METODE PADA PENETAPAN KADAR SENYAWA ANDROGRAFOLID DALAM EKSTRAK SAMBILOTO MENGGUNAKAN METODE KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4311418013 - Atik Rismawati vv.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Andrografolid merupakan senyawa diterpen lakton yang mempunyai beberapa aktivitas biologis yakni antikanker, antioksidan, antikolestrol, antiinflamasi, antidislipidemia, antimikroba, imunomodulator, antivirus.. Andrografolid banyak terkandung dalam tanaman sambiloto (Andrographis paniculata) yang melimpah di Indonesia. Di kalangan masyarakat Indonesia, sambiloto digunakan sebagai bahan utama sediaan obat herbal. Pada penelitian ini dilakukan optimasi pemisahan dan validasi metode penetapan kadar senyawa andrografolid dalam ekstrak tanaman sambiloto menggunakan Kromatografi Cair Kinerja Tinggi (KCKT). Hasil optimasi dan validasi ini dapat digunakan untuk kuantifikasi andrografolid sebagai kontrol kualitas pada produk herbal sambiloto. Sistem kromatografi yang digunakan adalah fase terbalik, KCKT Perkin Elmer dengan detektor UV-Visibel, kolom C18 (150 mm x 4,6 mm; 5µm), fase gerak A (Asetonitril-0,1 % asam format) dan B (0,2 % asam format), laju alir 1,0 mL/menit, deteksi pada 224 nm. Komposisi eluen paling optimal yaitu I2 (30% A : 40% B). Berdasarkan hasil analisis diperoleh persamaan regresi linear y = 215.668x – 4.493,8 dari uji linearitas pada rentang konsentrasi 1-16 ppm dengan koefisien korelasi sebesar 0,99998, LoD dan LoQ berturut-turut sebesar 0,3396 ppm dan 1,0291 ppm, persen perolehan kembali sebesar 30,81 %, % RSD sebesar 1,03 %. Kadar andrografolid dalam sampel ekstrak sambiloto sebesar 9.065,3 ppm.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: sambiloto, andrografolid, validasi metode, KCKT
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 08 Feb 2023 02:30
Last Modified: 08 Feb 2023 02:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56130

Actions (login required)

View Item View Item